News
VIDEO: Anggota Dewan Ramai-ramai Berdoa Untuk Keselamatan Supriati
Walau sudah beberapa hari setelah kejadian bom molotov di rumah Ketua Fraksi Golkar DPRD Riau, namun anggota DPRD Riau masih berkabung
Penulis: Alex | Editor: David Tobing
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Alexander
TRIBUNPEKANBARU.com, PEKANBARU -- Walau sudah beberapa hari setelah kejadian bom molotov di rumah Ketua Fraksi Golkar DPRD Riau, namun anggota DPRD Riau masih berkabung dan mengucapkan belasungkawa.
Jelang dilakukannya rapat paripurna pada Kamis (5/10) lalu, salah seorang anggota DPRD Riau dari Fraksi PPP, Muhammad Arfah, interupsi jelang sidang dibuka, untuk meminta sebelum paripurna dimulai, terlebih dulu dibacakan doa bagi Supriati yang beberapa hari lalu tertimpa musibah.
"Selain itu, kita juga berdoa bersama, agar semua kuta dijauhkan dari mara bahaya," ujarnya dalam rapat tersebut.
Sidang yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman kemudian meminta salah seorang anggota DPRD Riau untuk memimpin doa, yang kemudian dibacakan oleh anggota DPRD Riau, Malik Siregar.
Sebagaimana diketahui, pada Selasa (3/9) lalu, rumah kediaman Supriati di Jalan Dwikora, Pekanbaru, dilempari bom molotov oleh orang tak dikenal pada subuh hari. Hingga saat ini kasus tersebut masih ditangani pihak kepolisian. (*)