Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Seru. . . Chicco Ceritakan Kisah Cintanya Bersama Putri Marino, 'Menembak' Hanya di Minimarket

Chicco pun langsung memulai topik pembicaraan. Ditanya mulai dari buku, kesukaan, lagu kesukaan, sampai pada akhirnya film kesukaannya.

Kolase Tribunnews
Chicco Jerikho dan Putri Marino 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Tidak banyak yang tahu bagaimana awal mula kisah cinta Chicco Jerikho dan Putri Marino.

Memang keduanya terlihat sering memposting foto kebersamaan di Instagram masing-masing pada Desember 2017 lalu, namun tak ada konfirmasi mereka berpacaran kepada media atau publik.

Sampai akhirnya pada 3 Maret 2018, Chicco dan Putri pun menikah di Bali.

Chicco yang Grid.ID temui di Gordi HQ, Jeruk Purut, Jakarta Selatan (8/3/2018) itupun menceritakan awal mula dirinya mendekati peraih piala Citra FFI kategori Pemeran Wanita Terbaik itu.

"Sudah lama enggak ketemu, hampir setahun, terus ada premiere film kebetulan. Terus gue datang sama teman, Putri juga. Terus gua lihat Putri nih, tempat duduk sampingnya kosong, padahal dia lagi duduk sama temannya. Temannya belum datang, langsung gua serobot duduk di sebelahnya. Usaha, cari bahan pembicaraan dulu lah," ungkap Chicco dengan serunya.

Chicco pun langsung memulai topik pembicaraan. Ditanya mulai dari buku, kesukaan, lagu kesukaan, sampai pada akhirnya film kesukaannya.

Baca: Dijatuhi Hukuman 6 Tahun Penjara, Pretty Merasa Terlalu Lama, Ini Alasannya

Baca: Baru 2 Tahun Tinggal di Kampar Remaja 13 Tahun Jadi Korban Rudapaksa, Begini Perasaan Keluarga

Chicco Jericho
Chicco Jericho (istimewa)

Baca: Laporkan Kalau Ada Anak Putus Sekolah, Ini Angka Putus Sekolah di Riau

Baca: Sukar Dipercaya, Ini 8 Mitos Zaman Dulu, No 3 Jelas Melenceng

Obrolan mulai nyambung, keduanya pun lanjut sering telponan, jalan bareng, sampai pada akhirnya berpacaran.

Namun ada cerita menarik, rupanya Chicco menyatakan cinta ke Putri bukan di tempat Romantis, melainkan di toko minimarket.

'Nah ini paling lucu. Jadi emang bener-bener jarang bikin surprise begitu. Putri juga jalan pertama kali sama gue dengerinnya rock. Dan kita makan di warung. Saat itu gue lagi naik motor. Kita lagi jalan-jalan gerimis, berhentilah di salah satu minimarket neduh. Kita juga capek banget. Minum duduk sebentar. Yaudah disitu gue langsung bilang 'Pacaran yuk'. Terus dia bilang, 'Kamu yakin bilang disini?'," ungkap Chicco dengan muka sumringah.

Awalnya Putri pun sempat kaget, namun karena Chicco meminta jawabannya harus cepat ia pun menerimanya.

"Padahal aku udah ngalihin pembicaraan wah panas ya, wah dingin ya," jawab Putri tersipu malu.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved