Arus Balik 2018
Berlangsung 2 Hari Puncak Arus Balik di Dumai Terjadi Rabu Besok
Restika menyebut untuk pekerja swasta ada yang baru kembali bekerja pada Senin (25/6/2018) mendatang.
Penulis: Fernando | Editor: Afrizal
Laporan Wartawan Tribundumai.com, Fernando Sikumbang
TRIBUNDUMAI.COM,DUMAI- Pihak Kepolisian Dumai memprediksi puncak arus balik berlangsung dua hari.
Hal ini lantaran adanya dua arus balik pemudik usai Idul Fitri 1439 H di Kota.
Mereka memprediksi puncak arus balik pertama bakal terjadi, Rabu (20/6/2018) besok.
Puncak arus balik selanjutnya bakal terjadi akhir pekan ini.
"Jadi kami prediksi ada dua kali puncak arus balik. Maka kami mulai antisipasi terhadap lonjakan penumpang," papar Kapolres Dumai, AKBP Restika PN kepada Tribun, Selasa (19/6/2018).
Baca: Waspada Lonjakan Pendatang Usai Lebaran, Antisipasi Kriminalitas dan Pengangguran
Baca: FOTO: Jalur Jalan Raya Pekanbaru Bangkinang Mulai Diramaikan Arus Balik
Menurutnya, adanya dua puncak arus balik lantaran ada dua jadwal masuk kerja.
Ia menyebut para aparatur sipil negara atau ASN bekerja kembali Kamis (21/6/2018).
Mereka pun bakal pulang satu hari sebelum masuk kerja yakni Rabu besok.
Restika menyebut untuk pekerja swasta ada yang baru kembali bekerja pada Senin (25/6/2018) mendatang.
Mereka pun bakal memadati arus balik pada, Minggu besok.
"Biasanya satu hari sebelum masuk kerja bakal meningkat drastis jumlah penumpang," ulasnya. (*)
Baca: Peringatan Dini Cuaca Riau dan Sekitarnya, Hujan Lebat Disertai Petir
Baca: FOTO: Jalur Jalan Raya Pekanbaru Bangkinang Mulai Diramaikan Arus Balik