Dewan Nilai Kurangnya Sosialisasi Sistem Zonasi Jadikan Orangtua Siswa Bingung
Makanya dari dulu jauh-jauh hari sudah kita sampaikan, agar masalah zonasi sekolah ini maksimal sosialisasinya.
Penulis: Alex | Editor: Budi Rahmat
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Alexander
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Ketua Fraksi Gerindra Sejahtera DPRD Riau, Husni Thamrin mengatakan, saat menjabat sebagai anggota Komisi V DPRD Riau dulu, pihaknya sudah mengingatkan agar pihak Dinas Pendidikan Provinsi Riau dan jajarannya melakukan sosialisasi terkait zonasi sekolah.
"Makanya dari dulu jauh-jauh hari sudah kita sampaikan, agar masalah zonasi sekolah ini maksimal sosialisasinya. Ketika masyarakat bingung seperti ini kan jadi kasihan. Mereka sudah merencanakan sekolah anak dan berbagai persiapan dilakukan, ujung-ujungnya nggak jadi anaknya bisa sekolah di tempat yang direncanakan," kata Husni Thamrin kepada Tribunpekanbaru.com, Senin (2/7/2018).
Baca: Sekolah Wajib Terima Siswa yang Tinggal di Zonasi Sekolah, Syaratnya Ini
Dikatakan Husni Thamrin, sebenarnya sangat baik dan sangat positif zonasi sekolah diterapkan, bahkan pihaknya mengharapkan Riau sudah merealisasikan pada tahun sebelumnya.
Namun jika tanpa sosialisasi dilaksanakan, maka masyarakat tentunya akan kaget saat tahun ajaran baru untuk memasukkan anaknya ke sekolah yang diinginkan, atau di luar zonasi.
"Karena selama ini masyarakat sudah terbiasa dengan pola lama, dan bisa memilih sekolah favorit atau sekolah yang mereka inginkan. Ketika diterapkan aturan baru, seharusnya mereka diberitahu terlebih dulu, sehingga mereka pun bersiap," imbuhnya.
Baca: Soal Izin Embarkasi Haji Antara Riau, Abdul Wahid: Sepertinya Tidak Perlu Kita Berharap Lagi
Sebekumnya, Dinas Pendidikan baik provinsi atau yang ada di kabupaten kota serta pihak terkait lainnya, diharapkan untuk giat melakukan sosialisasi terkait zonasi sekolah yang akan diberlakukan pada tahun 2018 ini.
Salah seorang anggota Komisi V DPRD Riau, Husni Thamrin mengatakan, jika hal tersebut tidak disosialisasikan, maka akan banyak orang tua dan wali murid yang tidak akan tahu terkait zonasi sekolah tersebut.
"Semuanya harus disosialisasikan, masyarakat harus tahu mulai dari teknis tata caranya, bagaimana pengaturan soal zonasi, dan lainnya soal zonasi tersebut," kata Husni Thamrin kepada Tribun.
Baca: Saat Camat Siak Datang, Kakek Rusman Sudah Dibawa Keluarga, Gubukya Pun Dirobohkan
Politisi Gerindra ini juga mengatakan, ketika masyarakat sudah memahami regulasi dan aturan terkait zonasi tersebut, maka dengan mudah sistem zonasi sekolah akan diterapkan di Provinsi Riau. (ale)