Kampar
Miris, Lebih Setengah Penghuni Lapas Bangkinang Kasus Narkoba
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Bangkinang, Herry Suhasmin mengaku prihatin dengan tahanan yang didominasi pesakitan kasus Narkoba.
Penulis: Fernando Sihombing | Editor: Ariestia
TRIBUNPEKANBARU.COM, BANGKINANG - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Bangkinang, Herry Suhasmin mengaku prihatin dengan tahanan yang didominasi pesakitan kasus Narkoba.
Lapas ini dihuni lebih dari setengah tanan Narkoba.
Herry menyebutkan, Lapas Bangkinang dihuni oleh 1.416 orang. Baik narapidana, maupun tahanan yang akan dan sedang menjalani proses peradilan. Sebanyak 839 orang di antaranya tahanan kasus Narkoba.
"Miris kita," kata Herry dalam penyerahan remisi kepada tahanan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-73, Jumat (17/8/2018).
Baca: Tim Taekwondo Riau Juara Umum Kejuaraan di Malaysia, Ini Harapan Pelatih
Baca: Tak Ada Pawai Mobil Hias di Malam Takbiran, Pemko Pekanbaru Ganti dengan Kegiatan Ini
Herry meminta dukungan dari semua pihak agar pembinaan di Lapas menyadarkan para tahanan. Sehingga tidak lagi terjebak dalam lingkaran Narkoba setelah bebas nanti.
Peredaran Narkoba di Lapas ini memang beberapa kali terkuak. Peredaran Shabu tercatat sudah empat kali diungkap di Lapas ini. (*)
