Asian Games 2018
Besok, 3 Atlet Senam Riau Mulai Bertanding di Asian Games 2018
Tiga atlet senam artistik putra andalan Riau, Senin (20/8) akan turun di nomor Tim dan Aurond pada Asian Games 2018.
Penulis: Rino Syahril | Editor: Ariestia
TRIBUNPEKANBARU.COM - Tiga atlet senam artistik putra andalan Riau, Senin (20/8) akan turun di nomor Tim dan Aurond pada Asian Game 2018.
"Tiga atlet kita itu adalah M Tri Saputra, M Aprizal dan Agung Sucitantio Akbar," ujar Pelatih Senam Ahmad Markos kepada Tribun, Minggu (19/8).
Untuk tim kata Markos, selain 3 atlet Riau juga ditambah 2 atlet dari Jawa Timur.
"Sedangkan untuk Aurond adalah perorangan.
Jadi kelima atlet senam artistik putra akan tampil," ucap Markos yang juga merupakan Pelatih Senam Asian Games Indonesia.
Baca: Berikut Perolehan Medali Sementara Asian Game 2018, Indonesia di Peringkat 3
Baca: Terbuai Sabu-Sabu Gratis Pria di Meranti Lakukan Ini, Tak Berkutik Diamankan Polisi
Jelang pertandingan besok jelas Markos, kelima atlet masih menjalani latihan.
"Tapi latihan yang dilakukan hanya latihan ringan saja, sebab kita tidak ingin atlet kita cedera sebelum bertanding," ungkap Markos.
Oleh karena itu Markos harapkan sekali doa dan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Riau agar atlet Asian Games khususnya Riau bisa meraih prestasi. (*)
