Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Anggota DPRD Riau Ini Selalu Sempatkan Waktu Bersama Keluarga

Kesibukan sebagai anggota DPRD Riau tidak membuat Yulianti lantas mengabaikan pekerjaan rumah tangga. Namun selalu ada waktu untuk keluarga

Penulis: Alex | Editor: Budi Rahmat
ist
Anggota DPRD Riau, Yulianti 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Alexander

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Kesibukan sebagai anggota DPRD Riau tidak membuat Yulianti lantas mengabaikan pekerjaan rumah tangga. Memanjakan anak dan suami, baginya tetap menjadi hal yang prioritas ditengah kesibukan sebagai wakil rakyat.

Bagi anggota Komisi IV DPRD Riau ini, mengerjakan semua kegiatan rumah tangga sudah menjadi hal yang biasa. Namun ia tetap bisa membagi waktu untuk bekerja dan sebagai ibu rumah tangga.

Baca: Safari Dakwah dan Tabligh Akbar Ustaz Abdul Somad di Jawa Tengah, Ini Jadwal dan Lokasinya

“Di satu sisi, saya tetap sebagai ibu rumah tangga ada, yang ada suami, anak, mantu, dan cucu. Di sisi lain saya juga milik masyarakat, yang harus memikirkan bagaimana kebutuhan masyarakat dan pembangunan di Dapil saya, Rokan Hulu,” kata istri dari mantan Ketua DPRD Riau, Chaidir.

Namun Yulianti juga memiliki quality time untuk bersama keluarga, yakni hari Sabtu. Baginya hari Sabtu merupakan hari yang memang khusus untuk keluarga. Bhakan kalau undangan sekali pun, jika bisa tidak dihadiri, maka ia lebih memilih untuk berada di rumah bersama keluarga.

“Biasanya Sabtu itu hari khusus buat kami. Saya biasanya memasak di rumah, memanjakan anak dan suami. Bahkan kalau ada undangan, yang rasanya tidak begitu wajib untuk hadir, kami lebih memilih di rumah, karena dalam seminggu, quality time-nya ya Sabtu itu,” imbuhnya.

Salah satu hal wajib yang biasanya dilakukan Yulianti setiap Sabtu adalah memasak. Walau setiap pekan memasak dengan menu berbeda, namun pastinya menurut Yulianti ia selalu memasak menu tradisional.

Baca: Pencak Silat Borong 8 Emas, Perolehan Medali Indonesia Jadi 20 Emas

“Kebetulan suami, saya, dan juga anak, selera kami selera kampung, jadi setiap pekan menunya selalu masakan tradisonal. Kalau suami yang harus ada biasanya adalah ikan, berbagai ikan khas Riau biasanya kami masak dengan berbagai menu, gulai, goreng, bakar, dan lainnya,” tutur wanita yang akrab dipanggil Lian ini.

Anggota DPRD Riau yang kembali maju di Pemilihan Legisatif (Pileg) 2019 ini juga memiliki anak yang tinggal di Batam dan Jakarta. “Anak saya yang di Jakarta saat ini sedang skripsi, kemudian yang di Batam bekerja di sana dan sudah punya anak. Sesekali diakhir Pekan kami berkumpul di Pekanbaru. Kalau berkumpul kami juga biasanya tidak kemana-mana, lebih betah di rumah saja. Kalau mereka tak sempat pulang, kami yang akan ke Batam atau ke Jakarta sesekali. Kalau sibuk kali, kami videocall saja,” tambahnya.

Lian yang hobi nyanyi dan berkaraoke juga sengaja menyiapkan peralatan karaoke di rumah. Sehingga pada hari Sabtu tersebut banar-banar terasa istimewa baginya, karena juga bisa melepaskan hobinya.

Baca: Atlet Dayung Riau Ikut Sumbang Medali Perak di Nomor TBR Putra 1000 Meter

“Kebetulan saya dan suami juga punya kesukaan yang sama, bernyanyi. Jadi kami siapkan peralatan karoke di rumah, sehingga Sabtu itu terasa istimewa sekali, dan menjadi waktu yang ditunggu-tunggu diakhir pekan,” ulasnya.

Lian yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Riau dari Demokrat kembali maju di Pileg 2019. Ia masih maju di Dapil yang sama, Rokan Hulu, dan tetap Partai Demokrat, di posisi nomor urut 2. Sedangkan suaminya, Chaidir, maju sebagai anggota DPD untuk perwakilan Riau di Pileg 2019 mendatang.

Nama Lengkap: Yulianti

Panggilan: Lian

TTL: Pekanbaru/21 Juli 1974

Hobi: Baca dan Nyanyi

Pekerjaan: Anggota DPRD Riau

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved