Pekanbaru
VIDEO: Ciptakan Pemilu Damai 2019, Firdaus Ajak Media Lawan Penyebaran Berita ''Hoax''
Pemerintah Kota Pekanbaru bersama Forkompinda Kota Pekanbaru menggelar apel deklarasai Pemilu Damai 2019, di Halaman Kantor Walikota
Penulis: Syaiful Misgio | Editor: David Tobing
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Syaiful Misgiono
TRIBUNPEKANBARU.COM - Pemerintah Kota Pekanbaru bersama Forkompinda Kota Pekanbaru menggelar apel deklarasai Pemilu Damai 2019, di Halaman Kantor Walikota Pekanbaru, Rabu (5/9/2018).
Walikota Pekanbaru Firdaus MT menyebebyt, peranan media sangat penting dalam menciptakan Pemilu Damai 2019 mendatang.
Baca: Pendaftaran CPNS 2018 Masih Belum Ada Info Resmi, Ini 4 Imbauan BKN Agar Tidak Tertipu Hoax
Ia berharap media bisa memberikan informasi yang akuran dan tidak menyebarkan berita bohong atau hoax.
"Media kami harapkan kiranya bisa memberikan berita-berita yang edukatif dan positif untuk menyebarkan semangat kebersamaan. Mari kita hindari berita hoax " kata Firdaus.
Baca: VIDEO: Sandiaga Uno Blusukan di Pasar Tradisional di Pekanbaru
Selain iu, Firdaus juga berharap media tidak memberitakan isu-isu SARA yang bisa memicu perpecahan.
"Jangan kita sebarkan fitnah dan adu domba. Apalagi sampai menyinggung soal Sara. Ini harus kita hindari," katanya. (*)