Seleb
Ternyata, Saat Kenalan dengan Andhika Pratama, Ussy Sulistiawaty Masih Pacaran sama Cowok Lain
Saat berkenalan dengan Andhika, Ussy mengakui masih berpacaran dengan cowok lain saat itu.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Pasangan selebritis Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama telah menjalani pernikahan selama 6 tahun.
Meski sudah menjalani kehidupan berumah tangga sekian lama, diakui keduanya jauh dari gosip miring.
Kemesraan mereka bahkan membuat publik iri.
Perjalanan asmara Ussy dan Andhika bermula dari tahun 2007.
Setelah pacaran selama 5 tahun, keduanya menikah pada tahun 2012.
Saat berkenalan dengan Andhika, Ussy mengakui masih berpacaran dengan cowok lain saat itu.
Ussy mengatakan, dirinya memang berjodoh dengan Andhika Pratama.
Hal ini diungkapkan Ussy saat diwawancarai oleh Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar dalam acara televisi Ngopi Dara, Senin (10/9/2018).
Baca: TERPOPULER: Ambulance Tabrak Motor, Momen Ustaz Abdul Somad Lihat Anaknya Lahir 1 Muharam
Baca: SEDANG BERLANGSUNG Ustaz Abdul Somad di Damai Indonesiaku TV One Tahun Baru 1440 H
Baca: Diplomasi Super Junior: Pertemuan Presiden Jokowi dengan Member Suju di Korea Selatan
Nia menanyakan bagaimana awal perkenalan dengan Andhika yang usianya lebih muda dari Ussy.
"Itu dulu pacarannya awalnya kenal dari mana sih? Kan beda umur ya? Kok bisa gitu sih dapet aja?" tanya Nia Ramadhani seperti dikutip Grid.ID dari kanal YouTube Trans TV Official, Selasa (11/9/2018).
"Dapet aja, mungkin jodoh kali ya. Dulu kan aku memang masih punya pacar waktu itu terus kenalan, malah jadinya sama dia (Andhika) gitu," jawab Ussy Sulistiawaty.
Awal pendekatan, Andhika mendekatkan diri kepada anak-anak Ussy Sulistiawaty dulu.
Saat itu, Ussy telah memiliki 2 anak.
Hal ini yang membuat Ussy merasa Andhika benar-benar serius dengannya.
Baca: Sindir Strategi Jokowi di Pilpres 2019, Andre Rosiade Sebut Erick Tohir Jadi Cawapres Stuntman
Baca: Beredar Foto Istrinya Bersama Pria Berkacamata, Sule Unggah Postingan Ini
Baca: Ramalan Zodiak Hari Ini: Cancer Akan Melakukan Sesuatu, Gemini Dituntut Waspada
Andhika tak hanya mencintai Ussy, tetapi juga menyayangi anak-anaknya.