Liga 3
Leg Kedua Liga 3 Putaran Regional, PS Petalangan Gunakan Stadion di Sorek
PS Petalangan akan menggunakan Stadion Abdul Hamid, Pelalawan untuk menjamu tamunya di leg kedua putaran regional liga 3 musim 2018.
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Ariestia
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Palti Siahaan
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Tim asal Riau, PS Petalangan akan menggunakan Stadion Abdul Hamid, yang ada di Sorek, Pelalawan untuk menjamu tamunya di leg kedua putaran regional liga 3 musim 2018.
Minggu (7/10/2018) ini, PS Petenis dijadwalkan menjamu PS Putra Kundur Kepri. Pertandingan kedua tim merupakan legal kedua liga 3 putaran regional.
"Kita mainnya di Sorek, " kata pelatih PS Petalangan Edri Marson, Jumat (5/10/2018).
Baca: Eks Pelatih PSPS Ini Ikut Penyegaran Instruktur di Malang
Saat ini, katanya, pihaknya sedang melakukan persiapan. Sebab waktu sudah tidak lama lama menuju pertandingan.
Dalam laga nanti, PS Petalangan dituntut menang dengan skor minimal 3 - 0. Sebab, dengan skor minimal tersebut, PS Petalangan bisa melangkah ke babak selanjutnya.
Minimal menang dengan skor 3 - 0 ini karena di leg pertama lalu, di Karimun, PS Petalangan kalah dengan skor 2 - 0 dari PS Putra Kundur Kepri.
Baca: Aktif di Pergerakan dan Raih Sejumlah Penghargaan, Inilah Sosok Ratna Sarumpaet
Edri sendiri masih optimis timnya bisa menang dan lolos ke babak selanjutnya. Ini berkaca dari pertandingan leg pertama lalu.
"Kita optimis menang dan bisa lolos. Soalnya di leg pertama, persiapan kita tidak maksimal," ujarnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/liga-3-zona-riau_20180819_120338.jpg)