Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Peneliti Gali Tanah Hingga Kedalaman 12 Kilometer, Ini Benda-Benda yang Ditemukan

Gali tanah hingga kedalaman 12 kilometer para peneliti justru menemukan cakram logam. Cakram logam tersebut ditemukan bersama dengan rongsokan

Editor: Budi Rahmat
ALROSA/Mediadrumworld.com
Tambang Mir, lubang raksasa tambang intan berlian di Siberia. 

TRIBUNPEKANBARU.COM- Gali tanah hingga kedalaman 12 kilometer para peneliti justru menemukan cakram logam.

Cakram logam tersebut ditemukan bersama dengan barang rongsokan mulai dari besi tua sampai beton yang hancur.

Selain itu juga ditemukan makhluk hidup dan batu yang berusia 2,7 miliar tahun.

Para ahli melakukan sebuah eksperimen yang sangat ambisius.

Jauh di Rusia bagian barat, Anda akan menemukan setumpuk rongsokan logam, mulai dari besi tua sampai beton yang hancur. Kalau tumpukan itu digeledah, di antara aneka macam benda itu terselip cakram logam besar tua yang spesial.

Pasalnya, benda ini pernah tertimbun 12 kilometer di dalam perut Bumi.

Seberapa dalam 12 kilometer itu? Sebagai perbandingan, 12 kilometer itu jauh lebih dalam dibanding titik terdalam lautan, dan ini adalah lubang terdalam yang pernah digali manusia.

Lubang itu disebut "Kola Superdeep Borehole" dan sama sekali tidak ada hubungannya dengan pengeboran minyak bumi.

Cakram logam yang terpendam 12 kilometer di bawah permukaan tanah. Ahli menemukannya saat melakukan penggalian Kola Superdeep Borehole.
Cakram logam yang terpendam 12 kilometer di bawah permukaan tanah. Ahli menemukannya saat melakukan penggalian Kola Superdeep Borehole. (Kompas.com)

Bagi ahli, penggalian ini semata-mata dilakukan untuk sains.

"Karena kenyataannya, hanya sedikit yang kita tahu tentang apa yang tersimpan di bawah kaki kita dibanding apa yang ada di sisi lain Tata Surya," jelas Hank Green dilansir Science Alert, Jumat (19/10/2018).

Penggalian tersebut dilakukan oleh sekelompok ahli dari Uni Soviet yang penasaran isi kerak bumi.

Mereka mulai mengebor kawasan tersebut pada 1970, sampai 24 tahun setelahnya atau 1994 mereka sadar lubang yang dibuat dalamnya sudah lebih dari 12 kilometer.

Kalau ada lomba mengali paling dalam, mungkin penggalian ini adalah pemenangnya hingga saat ini. Terlebih, teknologi pengeboran yang harus dikembangkan untuk melakukan ini terbilang cukup luar biasa.

Lantas, apa yang bisa kita pelajari dari eksperimen ambisius ini? Seperti yang dikatakan Hank, ada lebih banyak hal yang belum kita tahu tentang isi perut Bumi.

Ini artinya ada banyak hal yang bisa dipelajari. Pertama, fakta bahwa ada air di kedalaman 12 kilometer di bawah permukaan Bumi.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved