Usai Bertengkar dengan Suami Karena Masalah Rumah Tangga, Wanita di Surabaya Bakar Diri Sendiri
Purwaningsih (41) ditemukan terkapar dalam kondisi luka bakar di dalam kamar kosnya d Dukuh Kupang Timur Gang 10-A Nomor 16 Surabaya
Usai Bertengkar dengan Suami, Wanita di Surabaya ini Bakar Diri Sendiri
TRIBUNPEKANBARU.COM, SURABAYA - Purwaningsih (41) ditemukan terkapar dalam kondisi luka bakar di dalam kamar kosnya d Dukuh Kupang Timur Gang 10-A Nomor 16 Surabaya, Kamis (6/12/2018).
Korban yang merupakan ibu rumah tangga itu melakukan percobaan bunuh diri dengan cara membakar dirinya.
Kanit Reskrim Polsek Sawahan, AKP Haryoko Widhi menjelaskan korban pertama kali ditemukan oleh suaminya, Dadang Kusmaryanto (44).
Baca: Ramalan Zodiak Terkait Soal Asmara, Ada yang Naksir Teman Kantor
"Penyebab korban melakukan percobaan bunuh diri karena masalah rumah tangga," ujarnya kepada TribunJatim.com .
Haryoko mengatakan sesuai keterangan saksi mata di lokasi kejadian sebelumnya terdengar suara korban yang bertengkar dengan suaminya.
Saksi mendengar suara perabotan pecah dan anak koban menangis. Setelah itu, suami membawa anaknya keluar dari rumah.
"Tidak lama suaminya pulang, korban dalam kondisi pingsan mengalami luka bakar," jelasnya kepada TribunJatim.com.
Baca: DAK Nelayan Cair, 15 Sampan Motor dan Askes Nelayan Tangkap Dibagikan Bupati Siak
Ditambahkannya, korban dibawa oleh suaminya menggunakan mobil Pikap ke Rumah Sakit.
"Saat ini korban menjalani perawatan medis di RSAL Dr Ramelan Surabaya," ucapnya. (Don/TribunJatim.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Wanita di Surabaya ini Bakar Diri Usai Bertengkar Dengan Suaminya, http://jatim.tribunnews.com/2018/12/06/wanita-di-surabaya-ini-bakar-diri-usai-bertengkar-dengan-suaminya?_ga=2.60592173.1898618082.1544000879-269362905.1544000879.
Penulis: Mohammad Romadoni
Editor: Yoni Iskandar
