Sambut Tahun Baru, Hotel Grand Elite Berikan Promo Spesial Family Nite's Out
Hotel Grand Elite menyediakan Promo Family's Nite Out untuk menyambut tahun baru 2019

Hotel Grand Elite Hotel menyediakan Promo Family's Nite Out untuk menyambut tahun baru 2019
TRIBUNPEKANBARU.COM - Director of Sales Grand Elite Hotel Pekanbaru, Henni Rasmonowati kepada Tribunpekanbaru.com mengatakan, menyambut tahun baru 2019 ini, Grand Elite Hotel Pekanbaru memang tidak menggelar acara malam tahun baru seperti di tahun-tahun sebelumnya.
Namun, hotel ini memberikan penawaran kamar spesial tahun baru, bagi warga atau pun tamu yang datang ke Kota Pekanbaru.
Dengan promo spesial itu, masyarakat diharapkan bisa merasakan sensasi berbeda saat manghabiskan malam pergantian tahun di Grand Elite Hotel.
Baca: Grand Elite Hotel Hadirkan Jasa Rental Sepeda, Perlengkap Layanan Hotel
Adapun penawaran hotel yang berlokasi di Riau Bisnis Center (RBC) ini yakni harga jual kamar yang lebih murah dan terjangkau.
Cukup dengan membayar senilai Rp 778.000 permalam, selain mendapatkan kamar jenis Superior, tamu juga berkesempatan menikmati makan malam untuk dua orang.
"Jadi kita mengangkat tema Family's Nite Out untuk tahun baru ini. Selain kamar, makan malam, juga ada sarapan pagi untuk 2 orang," jelas Henni.
Menurut Henni, menginap di Grand Hotel Pekanbaru tentunya memiliki sensasi yang berbeda dan sangat menyenangkan.
Ia menambahkan, di hotel ini terdapat beberapa fasilita yang bisa dinikmati secara gratis, seperti wifi gratis, fasilitas antar jemput bandara dan terminal bagi tamu yang datang dari luar kota, serta layanan lain yang bakal sangat memanjakan.
"Melalui program ini Grand Elite tetap menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin menginap," jelasnya.
-
333 CPNS Pemprov Riau Sudah Terima SK, Besok Sudah Mulai Bekerja
-
Hari Peduli Sampah Nasional, Limbah Pun Jadi Berkah Penghasilan Bagi Ibu Rumah Tangga
-
VIDEO: Karhulta Hanguskan 523 Hektare Lahan di Riau Sejak Januari 2019
-
LIVE STREAMING - Promo Extra Benefits di Ace Hardware Living World Pekanbaru
-
VIDEO: Warga Jalan Perkasa V Pekanbaru Gotong Royong Bangun Pagar Musholah Al Amin