Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Terpengaruh Aksi Massa dan Situasi Politik Dalam Negeri, Rupiah Tembus ke Rp 14.500 per Dollar

Berdasarkan data Bloomberg, Rabu (22/5) pukul 10.23 WIB rupiah terkoreksi 0,22% di level Rp 14.512 per dollar AS.

Editor: Ariestia
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ilustrasi. 

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Aksi unjuk rasa di depan Kantor Bawaslu menandai ketegangan politik di dalam negeri yang memanas.

Situasi ini telah menekan rupiah yang kini memasuki level psikologis Rp 14.500 per dollar Amerika Serikat (AS).

Berdasarkan data Bloomberg, Rabu (22/5) pukul 10.23 WIB rupiah terkoreksi 0,22% di level Rp 14.512 per dollar AS.

Baca: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Sebut 6 Orang Tewas Saat Aksi 22 Mei, 200 Orang Luka-luka

Sejak pembukaan pasar rupiah sudah dibuka melemah di level Rp 14.488 per dollar AS, sementara kemarin mata uang Garuda ditutup melemah seharga Rp 14480 per dollar AS.

Analis Monex Investindo Futures, Faisyal mengatakan, situasi politik yang terjadi di dalam negeri membawa ketidakpastian, sehingga pasar merespon negatif.

“Kerusuhan sejak tadi malam, buat rupiah terkoreksi,” kata Faisyal kepada Kontan, Rabu (22/5).

Anggota Brimob bersitegang dengan massa di Jalan Wahid Hasyim, Jakarta, Rabu (22/5/2019). Petugas kepolisian terus mendorong massa yang pendemo yang masih bertahan di Gedung Bawaslu.
Anggota Brimob bersitegang dengan massa di Jalan Wahid Hasyim, Jakarta, Rabu (22/5/2019). Petugas kepolisian terus mendorong massa yang pendemo yang masih bertahan di Gedung Bawaslu. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)


Faisyal memprediksi sampai dengan penutupan pasar hari ini mata uang Garuda bakal lanjut merosot karena situasi politik masih ada kemungkinan bisa tambah rusuh.

Sementara, sentimen eksternal pun masih menghantui rupiah.

Baca: Pemerintah Sengaja Batasi Penggunaan Media Sosial Hari Ini, Wiranto: Fitur Tertentu Tidak Diaktifkan

Faisyal mengatakan efek The Fed yang masih mempertahankan suku bunga di level 2,25%-2,5% ditambang harga minyak yang makin melambung akan menjadi batu lemparan dari luar negeri, sehingga rupiah lanjut nelangsa.

Adapun ia meramal pergerakan sampai dengan tutup pasar di rentang Rp 14.580-Rp 14.625 per dollar AS.

Berita Ini Sudah Tayang di KONTAN, dengan judul: Rupiah tembus ke Rp 14.500 per dollar, ini kata analis Monex Investindo

Terpengaruh Aksi Massa dan Situasi Politik Dalam Negeri, Rupiah Tembus ke Rp 14.500 per Dollar

Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved