Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Liga Champion

Van Bommel Jagokan Milan daripada PSV

Mantan gelandang AC Milan dan PSV Eindhoven Mark van Bommel mengaku lebih menjagokan Milan saat melawan PSV

TRIBUNPEKANBARU.COM, Milan - Mantan gelandang AC Milan dan PSV Eindhoven Mark van Bommel mengaku lebih menjagokan Milan saat melawan PSV pada leg kedua babak play off Liga Champions di San Siro, Kamis 29 Agustus 2013 WIB.

"Sepertinya pertandingan Milan melawan PSV akan menjadi pertandingan yang bagus. Saya pikir Milan mungkin sedikit lebih difavoritkan," kata Van Bommel.

PSV memang berhasl menahan imbang 1-1 Milan di Stadion Philip. Tapi di San Siro, kata Van Bommel, PSV tidak boleh besar kepala. "PSV harus pragmatis jika mereka ingin menang. Tapi setelah bermain 1-1 di leg pertama, mereka tidak boleh beristirahat dan bahagia dengan itu," ucapnya.

Van Bommel percaya skuad asuhan Massimiliano Allegri akan bangkit jika bermain di hadapan ribuan pendukungnya sendiri. Untuk itu, pemain yang pernah bermain untuk Barcelona dan Bayern Muenchen itu menegaskan PSV tidak boleh puas dengan hasil di leg pertama.

"Mereka tidak boleh mengatakan 'kami telah bermain dengan baik'. Jika Anda memiliki kesempatan untuk mengalahkan Milan, maka Anda harus melakukannya," kata Van Bommel. (TEMPO.CO)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved