Perbakin Patok Target 8 Emas di PON Jabar
Untuk Safrin Sihombing kata Sudarman Umar ditargetkan bisa meraih 2 emas
Penulis: Rino Syahril | Editor:
Laporan: Rino Syahril
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Riau menargetkan 8 medali emas untuk Riau pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 di Bandung, Jawa Barat.
"Sebanyak 8 emas yang kita targetkan itu akan direbut oleh atlet kita Safrin Sihombing, Totok Trimartanto, Erlinawati Chalid dan Berry Agustini," ujar Sekretaris Umum Pengprov Persatuan Berburu dan menembak Indonesia (Perbakin) Riau, Sudarman Umar kepada Tribun, Senin (23/2).
Untuk Safrin Sihombing kata Sudarman Umar ditargetkan bisa meraih 2 emas, Totok Trimartanto ditargetkan meraih 2 medali emas dan ditambah 1 medali emas beregu putra.
"Kemudian untuk putri Erlinawati kita targetkan meraih 1, Berry 1 emas dan ditambah 1 emas lagi dari beregu putri," ucap Sudarman Umar.
Target 8 emas pada PON 2016 di Jawa Barat nanti jelas Sudarman, ditetapkan pihaknya hasil dari beberapa kejuaraan yang diikuti atlet menembak Riau, mulai dari PON 2012 di Riau lalu sampai ke Kejuaraan Nasional yang dilakukan beberapa tahun ini. (*)
Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com.
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru