Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Apple Ternyata Juga Tertarik Beli Peta Nokia

Apple disebut-sebut sebagai salah satu perusahaan yang tertarik untuk membeli bisnis layanan peta milik Nokia, yaitu Here

Editor: Sesri
Nokia
Aplikasi Nokia Here di perangkat Apple iPad dan iPhone 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Raksasa teknologi, Apple disebut-sebut sebagai salah satu perusahaan yang tertarik untuk membeli bisnis layanan peta milik Nokia, yaitu Here.

Selain Apple, perusahaan-perusahaan teknologi besar lain yang juga tertarik untuk mengakuisisi Nokia Here antara lain Facebook, Alibaba dan Amazon.

Dikutip KompasTekno dari Bloomberg, Rabu(22/4/2015), Nokia memang sedang berencana untuk menjual divisi petanya itu. Sementara Apple selama ini mengalami kesulitan dengan layanan peta di iOS-nya.

Dengan mengakuisisi divisi peta Nokia, maka Apple bisa memberikan layanan Maps dalam perangkat iOS-nya, dan bersaing dengan Google Maps. Perusahaan yang bermarkas di Cupertino, California tersebut gagal memberikan layanan peta yang handal sejak pertama memperkenalkannya di tahun 2012 lalu.

Menurut laporan keuangan tahunan Nokia, divisi peta Nokia dilaporkan mengalami kerugian operasi sebesar 1,24 miliar Euro (sekitar Rp 17 triliun). Pada Januari lalu, Nokia memproyeksikan peningkatan penjualan aplikasi peta dan paten di tahun 2015.

Nokia berencana menjual divisi peta-nya itu agar bisa lebih konsentrasi di bisnis peralatan dan layanan jaringan mobile dan bersaing dengan Huawei.

Nokia juga pada minggu lalu resmi mengakuisisi Alcatel-Lucent senilai 15,6 miliar Euro (sekitar Rp 215 triliun) untuk menjadikannya sebagai pemasok peralatan jaringan mobile terbesar. (kompas.com)

Sumber: Kompas.com
Tags
apple
Nokia
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved