Wah, Fast and Furious 8 Akan Tayang 2017 Mendatang
Setelah sukses besar yang diraih oleh Furios 7, Universal bersiap untuk sekuel ke delapan film Fast and Furious ini.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Setelah sukses besar yang diraih oleh Furios 7, Universal bersiap untuk sekuel ke delapan film Fast and Furious ini.
Fast and Furious 8 ini dijadwalkan akan tayang pada 14 April 2017. Kabar ini terungkap saat promosi di stuio CinemaCon, saat wawancara yang mengharukan dengan Vin Diesel.
"Kami akan membuat film terbaik yang pernah kalian tonton,"ungkap aktor seperti yang diberitakan oleh Hollywood Reporter.
Dalam wawancara tersebut, Vin Diesel begitu emosional saat ia membicarakan Paul Walker sebelum syuting Furous 7 selesai.
Fast and Furious 7 sudah memecahkan rekor box office di seluruh dunia. Pemutaran film Furious 7 telah menembus US$1,1 miliar di box office seluruh dunia. (*)