Uthy Raup Omset 20 Juta dari Usaha Make Up Hijab
Saat berbincang dengan Tribun mengatakan, awal ia merintis usaha make up hijab pernikahan yang diberinya nama Uthy and Hijab Stylish berawal dari-
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: Muhammad Ridho
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Membuka Usaha merupakan suatu langkah yang baik untuk menghasilkan uang, dengan bekal keahlian seseorang sudah dapat membuka usaha yang tentunya akan mendatangkan pundi-pundi rupiah.
Uthy Syaputri, seorang pelaku usaha Make Up Hijab Wedding yang berlokasi usaha di Jalan Ekasari nomor 4. Saat berbincang dengan Tribun mengatakan, awal ia merintis usaha make up hijab pernikahan yang diberinya nama Uthy and Hijab Stylish, berawal dari seringnya ia turut serta dalam usaha Wedding Organizer yang digeluti kakaknya semasa ia SMA.
Diungkapkan Uthy berbekal dari pengalaman dan keahlian saat ia ikut dalam kegiatan usaha kakaknya, ia mencoba menjalankan usaha secara mandiri setelah lulus SMA. karena bekerja setelah tamat sekolah dirasanya kurang pas dengan yang di inginkannya.
Pada awal membuka usaha make up stylish ini mengeluarkan modal tidak banyak. "Modal yang diperlukan awalnya hanya peralatan make up, paling modal hanya jutaan," ujarnya.
Dalam memasarkan usahanya ini Uthy menggunakan sarana media sosial sebagai alat promosi dan juga omongan dari pelanggan yang puas dengan pelayanannya.
Untuk layanan Make Up Hijab, Uthy mengenakan biaya dari 200 hingga 3 juta paling mahal. "Biaya yang dikenai tergantung keperluan make up untuk acara atau suasana apa, dan event apa, karena usaha make up ini juga melayani untuk keperluan wisuda," ungkapnya.
Disampaikan Uthy, saat ini dari usaha Make Up Hijab yang digelutinya, dalam sebulan ia mampu meraup omset sebesar 20 jutaan. Selain itu layanan Make Up Hijab yang ditawarkannya juga telah memiliki pelanggan dari luar kota, bahkan terdapat dari luar propinsi.
Diungkapkan Uthy, layanan make up hijabnya juga melayani untuk datang ketempat pelanggan.
Selain menawarkan layanan Make Up Hijab, saat ini Uthy juga membuka kelas private untuk orang yang ingin belajar cara merias pengantin.
Untuk kelas private ini Uthy Make Up and Hijab Stylish menawarkan untuk 3 kali pertemuan dan alat private juga diberikan, dengan biaya hanya 1.5 juta saja. Disampaikan Uthy dengan 3 kali pertemuan ini peserta private sudah mampu untuk merias pengantin secara mandiri.
Selain itu saat ini Uthy Make Up and Hijab Stylish dapat dikunjungi di dua tempat yakni Jalan Ekasari nomor 4 Sukajadi dan Jalan Budidaya nomor 9 Panam Pekanbaru.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/uthy-syaputri-seorang-pelaku-usaha-make-up-hijab_20150501_193454.jpg)