Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Ingin Ginjal Anda Sehat? Ini Cara Sederhananya

Sedapat mungkin hindari makanan, minuman, obat-obatan, suplemen, dan zat-zat lain yang bersifat menggaggu ginjal

Editor:
Shutterstock
Ilustrasi 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Penurunan fungsi ginjal berjalan perlahan dan tidak bisa kembali normal, karena itu pencegahan menjadi langkah penting untuk menjaga organ penyaring racun sisa dalam darah ini tetap prima.

Dokter Lydia D. Simatupang, ahli ginjal dan hipertensi dari RS Pondok Indah di Puri Indah Jakarta mengatakan, mengonsumsi makanan dengan diet seimbang dan minum air putih secara cukup merupakan pencegahan penyakit ginjal paling penting.

"Sedapat mungkin hindari makanan, minuman, obat-obatan, suplemen, dan zat-zat lain yang bersifat menggaggu ginjal," papar Lydia.

Prioritas utama dalam menghadapi penyakit ginjal adalah dengan mengendalikan penyebabnya. Ini berarti, jika mengidap tekanan darah tinggi, diabetes melitus, atau memiliki kolesterol tinggi, jaga agar penyakitnya tetap terkendali.

Mintalah petunjuk dokter tentang pola makan yang tepat dan juga obat-obatan. Hindari mengonsumsi obat bebas dalam jangka panjang.

"Obat-obatan yang sering dikonsumsi masyarakat dan dibeli bebas sudah diketahui dapat menyebabkan penyakit ginjal adalah obat golongan antinyeri non-steroid dan obat-obatan pelangsing," katanya. (*)

Sumber: Kompas.com
Tags
Ginjal
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved