Time Conection Tawarkan Jam Tangan G Shock Seri Terbaru
Time Conection tawrkan jam khusus pengguna yang berjiwa petualang dengan beragam teknologi.
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: Muhammad Ridho
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Time Conection tawrkan jam khusus pengguna yang berjiwa petualang dengan beragam teknologi.
Vivi, Sales Promotion Time Conection mengungkapkan, Jumat (7/8), Time Conection saat ini menghadirkan jam tangan adventure dari brand Casio G Shock.
Jam tangan dengan seri GPS Hybird ini dilengkapi dengan teknologi GPS Hybird, dengan teknologi ini pengguna tidak perlu repot menyesuaikan waktu saat pergi ke suatu tempat.
Teknologi ini khusus dimiliki seri ini diantara seri produk G Shock lainnya.
Vivi mengatakan jam tangan ini memiliki ketahanan water resistance hingga 20 ATM. Dengan ketahanan seperti ini jam tangan dapat digunakan didalam air bahkan menyelam di laut.
Meski jam ini tergolong jam tangan adventure, jam ini juga memiliki kesan mewah dimana menggunakan kaca Saphire.
Selain itu jam ini juga tahan terhadap guncangan, dengan kemampuan ini sangat cocok digunakan untuk aktifitas yang ekstrem sekalipun.
Untuk sumber dayanya jam ini menggunakan baterai tough solar, dengan kecanggihan ini baterai jadi tahan lama karena dapat mengecas baterai dengan bantuan sinar matahari.
Produk ini dihadirkan Time Conection dengan pilihan warna hitam, dark blue dan orange.
Selain itu, pembeli juga ditawarkan pilihan untuk menggunakan tali jam besi atau karet.
Saat ini Time Conection menawatkan produk ini seharga 15 juta per unit untuk pilihan tali karet dan 16.611 juta untuk pilihan tali besi.
Vivi menambahkan untuk setiap pembelian produk ini di Time Conection, ditawarkan diskon 25%.(cr7)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/time-conection-tawarkan-jam-tangan-g-shock-seri-terbaru_20150807_191331.jpg)