Sandra Dewi Rela Batasi Syuting Biar Bisa Pacaran
Sandra Dewi menuturkan saat mulai membatasi diri untuk berakting striping.
TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Pemain sinetron, Sandra Dewi menuturkan saat mulai membatasi diri untuk berakting striping. Dia mengaku, pengurangan kerja tersebut lantaran ia tidak mau lagi ditinggal sang kekasih.
Ia mengatakan saat ini sudah memiliki pacar yang kerap mengisi waktu liburnya dari rutinitas dia sehari-hari di dunia hiburan.
"Kalau lagi ngga stripping, aku pasti pacaran pas weekend," ucap Sandra, ketika di temui usai peluncuran 'Magnum White Collection' di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta, Rabu (26/8/2015).
"Paling enak kalau ngga stripping, karena bisa menikmati waktu dan hidup. Kalau aku lagi ngga ada stripping juga aku harus kantor untuk urus suatu kerjaan," sambungnya.
Ia mengaku, dirinya pernah ditinggal sang kekasih lantaran sibuk menjalani sinetron stripping. Sehingga, waktu dia bersama sang pacar menjadi terbatas.
"Aku sekarang makin sering promosi brand keluar kota. Jadi sekarang aku lebih mikir kuantitas ngga banyak, kualitas aja yang ditambah. Jangan sampe ngga punya pacar karena sibuk kaya kemarin," ujarnya seraya tersenyum. (tribunnews)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/20121120_sandra_dewi_20150710_151933.jpg)