Busines Launch Grand Central Hotel Sukses Menarik Pelanggan
Program Busines Launch yang dilakukan Grand Central Hotel setahun terakhir mulai menunjukkkan hasil.
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: Muhammad Ridho
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Program Busines Launch yang dilakukan Grand Central Hotel setahun terakhir mulai menunjukkkan hasil. Program yang dikonsep oleh hotel yang berada di bilangan Jalan Sudirman setahun terakhir mendapat antusiasme yang cukup banyak hingga saat ini, Selasa (3/11/2015).
General Manager Grand Central Hotel, Bregas Yekti mengungkapkan program Busines Launch Grand Central Hotel ini pada awalnya di konsep untuk menjadi sebuah layanan lebih bagi pelanggan yang ingin melakuakan pertemuan saat makan siang.
Bregas mengatakan penetapan harga yang terjangkau bagi pelanggan membuat program ini jadi cukup diminati pelanggan.
"Khususnya bagi kalangan ibu-ibu yang ingin mengadakan pertemuan dengan teman-temannya atau melakukan arisan," kata Bregas.
Bregas mengungkapkan pada awalnya program ini memang mengalami sedikit kesulitan dalam menarik pelanggan, namun setelah 3 bulan berjalan program ini mulai banyak di pilih pengunjung.
Saat ini tidak kurang 30 orang pengunjung perharinya menikmati program yang ditawarkan Grand Central Hotel ini. Program ini sendiri setiap minggunya digelar Grand Central Hotel setiap hari Selasa, Rabu dan Kamis.
Untuk menikmati layanan Busines Launch Grand Central Hotel ini, pengunjung hanya dikenai biaya yang sangat terjangkau, yakni sebesar Rp 55 Ribu.