Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Ini Daftar Hewan yang Setia Pada Pasangan Seumur Hidup

Ada juga beberapa hewan yang memeluk prinsip monogami atau hanya setia pada satu pasangan.

Editor: Sesri
THINKSTOCK.COM
Ilustrasi 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Sudah sering terdengar berbagai cerita tentang sepasang manusia yang tetap setia hingga maut memisahkan. Namun, ada juga beberapa hewan yang memeluk prinsip monogami atau hanya setia pada satu pasangan.

Hewan apa saja yang dikenal setia pada kekasihnya?

1. Angsa
Barangkali, angsa adalah hewan yang paling banyak dikaitkan dengan cinta dan berpasangan dengan kekasih seumur hidupnya. Hewan cantik ini sering disebut lebih setia hanya pada seorang pasangan dibandingkan manusia. Angsa hanya akan mencari pasangan baru jika pasangannya mati atau tidak bisa bereproduksi.

2. Berang-berang
Berang-berang adalah hewan pengerat terbesar dari Amerika Utara. Pada usia tiga tahun, berang-berang jantan dan betina mulai berpasangan untuk membangun koloni. Keduanya saling menjaga dan merawat anaknya hingga mencapai usia dua tahun. Di usia ini, berang-berang meninggalkan koloninya untuk mencari pasangan. Sebagian besar berang-berang berpasangan seumur hidupnya.

3. Elang botak
Burung ini adalah simbol nasional negara Amerika Serikat. Dalam hal berpasangan, elang botak adalah jenis burung yang paling setia.

Elang botak mencapai kematangan seksual pada usia empat tahun dan elang jantan mulai cari perhatian untuk menarik lawan jenisnya. Saat elang jantan berhasil menarik hati sang betina, keduanya mulai membangun sarang dan biasanya bersama selama sisa hidup mereka.

4. Rayap
Siapa sangka, rayap pun setia pada pasangannya. Sang ratu biasanya memilih satu pejantan atau "raja" untuk berpasangan selama seumur hidup. Setiap koloni rayap terdiri atas ratu, raja, dan keturunannya yang masing-masing memiliki peran spesifik di dalam koloni.

5. Serigala
Serigala adalah hewan yang memiliki hubungan keluarga yang sangat erat. Sekawanan serigala biasanya terdiri atas seekor serigala jantan, betina, dan keturunannya.

Serigala jantan dan betina akan tetap bersama sampai salah satu diantaranya mati. Jika ini terjadi, biasanya serigala yang masih hidup akan mencari pasangan baru ketimbang hidup sendiri. (kompas.com)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved