Selama 2015 Peredaran Uang Palsu di Riau Rp 39.9 Juta
Peredaran uang palsu di Riau selama 2015 sebesar Rp 39.907.000 meningkat dari tahun 2014 sebanyak Rp 29.076.000.
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: M Iqbal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Ikhwanul Rubby
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Sejak Januari 2015 sampai minggu kedua Desember 2015, Kantor BI Pekanbaru mendapatkan Rp 39.907.000 uang palsu yang beredar masyarakat.
"Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2014 lalu yang hanya Rp 29.076.000," kata Deputi Kantor Perwakilan BI Riau, Irwan Mulawarman, Jumat (25/12/2015)
Irwan mengindikasi meningkatnya peredaran uang palsu di Riau pada tahun 2015 dikarenakan adanya momen Pemilukada.
"Indikasi saya ini belum pasti benar, tetapi setiap kali ada momen pemilu peredaran uang palsu juga turut meningkat," katanya.
Ia menilai saat momen pemilu seringkali adanya aksi money politik.
"Dari uang money politik inilah saya memperkirakan uang palsu tersebut beredar," pungkasnya.(*)
Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru EDISI BESOK. Simak informasi lainnnya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru
