BPJS Kesehatan Santuni Anak Yatim
Pertemuan dalam suasana buka bersama ini diharapkan menjadi awal yang baik dalam mencapai target kinerja.
Penulis: Nolpitos Hendri | Editor: M Iqbal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Nolpitos Hendri
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Divisi Regional (Divre) II Sumbagteng, menggelar buka bersama karyawan dan keluarga pada Kamis (23/6/2016) di Grand Jatra Hotel Pekanbaru Jalan Tengku Zainal Abidin. Sekaligus pada kesempatan itu dilakukan buka bersama anak yatim dan pemberian santunan.
Buka bersama karyawan dan keluarga ini diberi Tema: "Dengan Ramadhan kita tingkatkan integritas dan profesionalisme diri untuk menjadi insan bertaqwa". Hadir pada kesempatan itu Kepala BPJS Kesehatan Divre II, drg Afrizayanti dan jajaran beserta keluarga, dan Kepala Cabang BPJS Kesehatan di lingkungan BPJS Divre II dan jajaran beserta keluarga.
Afrizayanti pada kesempatan itu menyebutkan, pertemuan dalam suasana buka bersama ini diharapkan menjadi awal yang baik dalam mencapai target kinerja. Kesempatan ini merupakan moment untuk menjalin hubungan silaturrahmi antar keluarga karyawan.
"Sekaligus pada buka bersama ini kami memberi santunan kepada anak yatim, sebagai bentuk kepedulian kepada mereka yang kurang mampu, dan sekaligus bernagi bahagia pada moment bulan Ramadhan ini," ungkap Afrizayanti.
Anak yatim yang hadir dari Rumah Yatim sebanyak 40 orang dan dari PKPU sebanyak 30 orang. Pada kesempatan itu, juga ada pemberian siraman rohani dari Ustadz Tambatua Siagan. Pada kesempatan itu, Tambatua membahas tentang silaturrahmi.
"Silaturrahmi itu tidak saja berkumpul duduk sambil minum kopi atau lainnya, namun hubungan dengan kasih sayang. Orang yang bersilaturrahmi itu ada lima imbalan yang dijanjikan oleh Allah SWT yakni, diberikan rahmat dan bahkan dijanjikan surga," ungkap Tambatua. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/bpjs-buka-bersama-anak-yatim_20160624_015458.jpg)