BLH Riau Lakukan Uji Emisi Gratis
Badan Lingkungan Hidup (BLH) Provinsi Riau bersama BLH Kota Pekanbaru melakukan uji emisi kendaraan roda empat secara gratis
Penulis: Aan Ramdani | Editor: Sesri
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Aan Ramdani
TRIBUNPEKANBARU.COM,PEKANBARU - Badan Lingkungan Hidup (BLH) Provinsi Riau bersama BLH Kota Pekanbaru melakukan uji emisi kendaraan roda empat secara gratis di depan Purna MTQ, Jalan Sudirman, Selasa (11/10/2016).
Pelaksanaan uji emisi ini juga bekerja sama dengan Polisi lalulintas, Dishub Kota Pekanbaru dan sejumlah dealer mobil serta mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Riau.
"Hari ini kita melakukan uji gas buang terhadap kendaraan-kendaraan roda empat apalah kondisi gas buang tersebut dibawa angka minimal standar atau justru lebih," Jelas Kabid Pengendalian Pencemaran Lingkungan BLH Provinsi Riau, Nelson Sitohang kepada Tribun
Pekanbaru.
Menurutnya tidak ada sanksi yang diberikan kepada para pengendara jika gas buang melebihi batas standar minimal. Hanya saja pengendara diingatkan supaya melakukan service.
"Kita sifatnya edukasi bahwa pelu ada kesadaran dari pengendara jika melebihi batas minimal gas buang mendaraan artinya telah berkontribusi terhadap pencemaran udara," jelasnya.(*)
Baca Selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru