Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Studi: Pasangan Generasi Milenium Lebih Sering Bertengkar Soal Uang

Mereka menemukan bahwa pasangan yang lahir sebagai generasi milenium (usia 18 hingga 34 tahun) lebih

Editor:
Instagram Justin Bieber
Justin Bieber mengunggah foto bersama Hailey Baldwin di Instagram. Bieber digosipkan berpacaran dengan model 19 tahun tahun itu. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Pertengkaran adalah salah satu bahan utama untuk hubungan yang sehat. Justru ketika Anda harus bertanya-tanya bila tidak pernah bertengkar, walaupun telah berpasangan selama bertahun-tahun.

Sebuah survei baru dari Chase ingin tahu lebih lanjut mengenai topik yang dipertengkarkan pasangan dari berbagai generasi.

Mereka menemukan bahwa pasangan yang lahir sebagai generasi milenium (usia 18 hingga 34 tahun) lebih sering bertengkar soal uang daripada generasi X dan Baby Boomers.

Alasannya ternyata cukup sederhana. Generasi milenium dibebani oleh utang universitas, memiliki gaji yang lebih rendah dari generasi lainnya, dan harus melalui krisis finansial 2008.

Lalu, walaupun sekilas tampak sebagai sesuatu yang negatif, ternyata sering bertengkar soal uang memiliki sisi positif tersendiri.

Sebab, generasi milenium juga lebih terbuka soal kondisi finansial mereka dan mau berdiskusi untuk mencari solusinya bersama-sama.

Peter Wall, Chief Marketing Strategist untuk Chase, mengatakan, faktanya adalah generasi milenium tidak hanya terbuka soal uang dan situasi finansial, tetapi juga memiliki keinginan untuk membicarakannya dengan banyak orang.

“Aku rasa hal itu bisa menjadi keuntungan tersendiri,” ucapnya. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved