Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Panahan Minimal Raih 5 Emas di Popnas 2017

Seluruh atlet panahan PPLP agar terus melakukan latihan dengan fokus dan serius, sebab penyelenggaraan Popnas 2017 hanya tinggal hitungan bulan lagi.

Penulis: Rino Syahril | Editor: M Iqbal

 
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Rino Syahril

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Prestasi atlet panahan Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) dan Pusat Pendidikan dan Latihan Mahasiswa (PPLM) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau sepanjang 2016 cukup bagus dan itu terbukti dengan meraih 6 emas pada Kejuaraan Panahan Desember 2016 di Jakarta.

Prestasi tersebut sangat diacung jempol oleh Kadispora Riau Doni Aprialdi. "Dibawa asuhan pelatih. panahan Muslim atlet PPLP dan PPLM Riau berhasil raih 6 emasi di Jakarta dan itu tentunya sangat membanggakan kita," ujar Doni saat melakukan pertemuan dengan Pengurus Perpani Riau dan juga Ketua Umum KONI Riau Emrizal Pakis di GOR Panahan Riau Komplek Univeraitas Islam Riau (UIR), Jalan Kaharuddin Nasution, Pekanbaru.

Oleh karena itu Doni berharap, agar atlet panahan jadi cadangan emas Riau. "Apalagi saat ini atlet kita di PPLP dan PPLM semangatnya luar biasa," ungkap Doni ketika melakukan evaluasi PPLP, PPLM dan PPOD.

Jadi tambah Doni, dirinya sangat yakin pada Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2017 panahan minimal bisa meraih 5 medali emas. "Untuk meraih emas itu tentunya bukan pekerjaan yang ringan dan sangat dibutuhkan sekali kerjasama dari seluruh pihak," papar Doni.

Untuk itu Doni juga meminta kepada seluruh atlet panahan PPLP agar terus melakukan latihan dengan fokus dan serius, sebab penyelenggaraan Popnas 2017 hanya tinggal hitungan bulan lagi.

"Kepada pelatih saya harapkan agar terus memantau perkembangan dan fisik atlet agar tetap sehat dan bugar ketika bertanding," kata Doni lagi,

Sementara itu pelatih panahan PPLP Riau Muslim mengatakan saat ini materi atletnya bagus-bagus dan dirinya akan terus berusaha melatih atlet dengan sungguh-sungguh agar bisa mencapai target," ujar Muslim. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved