Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

UIR Tuan Rumah Pertemuan BEM Nusantara

Diperkirakan akan hadir mahasiswa perwakilan BEM dari 200 perguruan tinggi yang tergabung dalam Aliansi BEM Nusantara.

Penulis: Nolpitos Hendri | Editor: M Iqbal
Desain Tribun Pekanbaru
ilustrasi tribun baru 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Nolpitos Hendri

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Islam Riau (UIR) yang tergabung dalam Aliansi BEM Nusantara, dipercaya untuk melaksanakan Pertemuan BEM Nusantara 2017, dan sekaligus UIR dipercaya menjadi tuan rumah. Diperkirakan akan hadir mahasiswa perwakilan BEM dari 200 perguruan tinggi yang tergabung dalam Aliansi BEM Nusantara.

Presiden Mahasiswa BEM UIR, Ari Juprika kepada Tribunpekanbaru.com pada Rabu (18/1) menyebutkan, alhamdulillah BEM UIR di percaya sebagai pelaksana dan sekaligus tuan rumah pelaksanaan Pertemuan BEM Nusantara. Pertemuan ini akan dilaksanakan pada tanggal 22-27 Februari mendatang.

“Dalam Pertemuan Aliansi BEM Nusantara ini, akan digelar seminar nasional tentang sumber daya alam minyak dan gas, dan kuliah umum tentang sumber daya alam kehutanan dan perkebunan. Untuk dua kegiatan ini akan didatangkan sebagai pemateri Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan,” ungkap Ari.

Kemudian, kata Ari, juga akan digelar talkshow. Dalam talkshow ini akan dibicarakan kesiapan pemerintah daerah dalam mengelola sumber daya alam yang ada. Ketiga kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua hari.

“Pada hari pertama akan dilakukan pembukaan, dan kami rencanakan akan menghadirkan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Wakil Presiden Republik Indonesia Muhammad Jusuf Kalla,” jelas Ari.(*)

Tags
UIR
BEM
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved