Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Ini Pengeluaran Terbesar Kampanye Ahok-Djarot

Sebanyak Rp 60,1 miliar pemasukan tim Ahok-Djarot tak habis digunakan untuk berkampanye.

Editor: Muhammad Ridho
KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO
Calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta no urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) - Djarot Saiful Hidayat pada Konser Gue 2 di Ex-Driving Range Golf, Senayan, Jakarta, Sabtu (4/2/2017). Acara ini merupakan bentuk dukungan dari para artis dan budayawan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Ahok - Djarot. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Sebanyak Rp 60,1 miliar pemasukan tim Ahok-Djarot tak habis digunakan untuk berkampanye.

Menurut Bendahara Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Charles Honoris, dana yang digunakan untuk kampanye sejak akhir Oktober hingga Minggu (11/2/2017) mencapai Rp 53,6 miliar.

"Penyebaran bahan kampanye pada umum menyumbang pengeluaran terbesar dengan total Rp 24,5 miliar," kata Charles, Minggu (12/2/2017).

Sisanya, Rp 29,1 miliar, terbagi dengan rincian untuk pertemuan terbatas Rp 9,2 miliar, pertemuan tatap muka Rp 7,3 miliar, rapat umum Rp 5,3 miliar, kegiatan lain yang tidak melanggar larangan kampanye dan perundang-undangan Rp 1,8 miliar, dan operasional posko sebesar Rp 1,4 miliar.

Adapun dana kampanye Ahok-Djarot sebesar Rp 60,1 miliar itu diperoleh dari Kampanye Rakyat yang digelar sejak November. Sebesar 73,5 persen dana itu berasal dari sumbangan perseorangan.

Hari ini, tim pemenangan pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur nomor dua itu akan melaporkan pemasukan dan pengeluaran kampanye ke KPU DKI dengan membawa serta sejumlah boks berisi formulir tersebut.

Menurut Charles, ini merupakan bentuk pertanggungjawaban mereka terhadap hasil patungan masyarakat yang tidak hanya warga Jakarta, tetapi juga warga di daerah lain di Indonesia.

"Belum pernah di Indonesia sumber dana kampanye dari sampai 10.000 orang, karena biasanya kan hanya beberapa badan swasta saja," kata Charles.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved