Bakso Diduga Campuran Daging Babi Dicek di Dua Laboratorium
Namun, setelah diperhatikan secara seksama, proses pembuatan daging dianggap bersih dan tak ditemukan
Penulis: Syahrul | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Syahrul Ramadhan
PEKANBARU, TRIBUNNEWS.COM - Kadis Pertanian dan Peternakan Kota Pekanbaru El Syabrina mengatakan, setelah dilakukan pengecekan di laboratorium, petugas Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Pekanbaru meneruskan pemeriksaan ke warung bakso yang disinyalir positif terindikasi kandungan daging babi.
Namun, setelah diperhatikan secara seksama, proses pembuatan daging dianggap bersih dan tak ditemukan adanya usaha mencampur daging bahan pembuatan bakso.
"Baru ketahuan itu ketika ditelusuri lebih lanjut, ternyata temuan kandungan daging babi ada pada usaha penggilingan tempat menggiling daging bahan baksonya," ucapnya.
"Disana, ternyata penggilingan daging itu menerima order menggiling daging babi juga, sementara ia juga menggiling daging sapi. Ini yang kemudian membuat hasil labornya positif," tambahnya kemudian. (mad)