Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Gara-gara Ular Piton, Tarji Terpaksa Bongkar Dashboard Mobil

Peristiwa itu pun menarik puluhan warga untuk melihatnya. Tak mudah untuk mengeluarkan ular sepanjang

Editor:
Surya
Ular piton masuk ke mobil warga Tuban 

TRIBUNPEKANBARU.COM, TUBAN - Heboh kabar seorang warga Mamuju, Sulawesi Tengah bernama Akbar ditelan oleh seekor ular piton.

Namun ternyata, pernah ada juga ular piton yang masuk ke dalam mobil warga.

Bagaimana ceritanya ya?

Seekor ular piton menyelinap masuk di dalam mobil mengagetkan pemilik mobil, Tarji Susanto warga Desa Ngandong, Kecamatan Grabagan, Tuban, Jawa Timur, Senin (30/1/2017).

Peristiwa itu pun menarik puluhan warga untuk melihatnya. Tak mudah untuk mengeluarkan ular sepanjang sekitar 6 meter itu dari mobil.

Sebab, ular berkulit motif kembang didominasi warna kuning dan hijau muda tersebut sudah terlanjur masuk ke dalam dasbor mobil untuk bersembunyi.

Ular piton raksasa itu juga melilitkan tubuhnya pada instalasi kabel.

Tarji dibantu beberapa warga desa bekerja keras mengeluarkan ular itu dari dalam mobil.

Mereka pun membutuhkan waktu sekitar satu jam agar bisa mengeluarkan ular piton, tak ada jalan lain kecuali membongkar dasbor dulu.

"Saya kaget, ular itu sudah masuk ke dalam mobil dan melilit kabel," kata Tarji berpeluh keringat usai berhasil mengeluarkan ular piton dari mobilnya. (*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved