Suzuki Riau Community Jadi Pemersatu Komunitas Mobil Suzuki
Mereka pun sepakat membentuk Suzuki Riau Comunity, yang merupakan wadah pemersatu semua club mobil dibawah satu brand Suzuki
Penulis: | Editor: Sesri
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru : Zul Indra
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Gabungan beberapa klub Suzuki Riau mengadakan Kopdar Akbar di PT.Sejahtera Buana Trada (SBT) pada Sabtu (8/4/2017).
Hasil pertemuan tersebut, mereka pun sepakat membentuk Suzuki Riau Comunity, yang merupakan wadah pemersatu semua club mobil dibawah satu brand Suzuki.
"Kopdar akbar kemarin dihadiri oleh beberapa club Suzuki di Riau diantaranya Karimun Club, Ertiga Mania, Ertiga Club Indonesia, Ertiga Owner Club dan Baleno Club. Kami sepakat membentuk Suzuki Riau Comunity. Acara tersebut langsung difasilitasi oleh pihak SBT yakni bapak Darmanto dan pak Erik,"ujar Risdian, Ketua Bidang Organisasi di Karimun Club Pekanbaru.
Tidak hanya membuat nama, pada hari itu, mereka juga langsung mendirikan pengurus Suzuki Riau Comunity. Diketuai oleh Anton dari Ertiga Club Indonesia Riau, Wakil Ketua, Wandri Sanjaya dari Karimun Club Pekanbaru, Erik, Penasehat seluruh Ketua klub masing-masing Jenis mobil dengan brand Suzuki dan Bendahara, Roni dari Club Ertiga Mania.
"Pembentukan Suzuki Riau Community ini sangat support oleh pihak PT SBT, karena pertemuan dan pembentukan itu semua difasilitasi pihak suzuki. Nantinya diharapkan seluruh club-club dengan Brand Suzuki akan bernaung di sini dalam rangka meningkatkan brand Suzuki di Riau,"ungkap Risdian.
Saat ini, Suzuki Riau Community tengah menyusun program-program yang bakal mereka lakukan kedepannya. Pekerjaan utama mereka adalah menambah club-club Suzuki lain untuk bergabung dengan mereka. Diharapkan komunitas tersebut terus berjaya dan berkembang. (*)
SUBSCRIBE Youtube: Tribun Pekanbaru,
LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru,
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru.
Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/kopdar-akbar-komunitas-suzuki_20170410_101447.jpg)