Pelajar Bisa Ikuti Art Competition
Event yang juga di dukung WRP dan Hilo School ini diisi oleh kompetisi mewarnai dan kompetisi menggambar untuk pelajar.
Penulis: Afrizal | Editor: M Iqbal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru : Afrizal
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - CS Mall sering menggelar berbagai acara tiap akhir pekan. Sabtu (2/9) ini, bekerjasama dengan Globalart, pengunjung bisa mengikuti Art Competition. Event yang juga di dukung WRP dan Hilo School ini diisi oleh kompetisi mewarnai dan kompetisi menggambar untuk pelajar.
Public Relation Mal Ciputra Seraya, Rindi Sri Marilin, mengatakan, kompetisi yang dihadirkan Global Art ini bagi usia 4 hingga 13 tahun. Tidak hanya mengadakan kompetisi, event yang bertema My Dream City ini juga akan mengadakan games menarik bagi pelajar serta orang tua yang ikut berpartisipasi dalam event ini.
Pengunjung yang datang selama September ini ke CS Mall, lanjut Rindy, juga bisa mendapatkan Exclusive Bag Document . Cukup bertransaksi di Food World dengan nilai mulai Rp 120 ribu mendapatkan Exclusive Bag Document secara gratis.
"Ini merupakan apresiasi Food World CS Mall bagi customer setia. Food World mengadakan program hadiah langsung bagi customer pada periode 1 hingga 30 September 2017. Dalam event ini, para customer berhak memperoleh hadiah langsung berupa Exclusive Bag Document persembahan Food World hanya dengan melakukan transaksi belanja sebesar Rp 120 ribu tidak berlaku kelipatan," katanya. (Riz)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/mal-ciputra-seraya_20170901_195803.jpg)