Beli Kawasaki September Ini, Ada Bonus Jersey
Sedangkan untuk harga unit ini, dijelaskannya untuk KLX 150 tipe G harga Rp 30.800.000, KLX 150 BF harga
Penulis: Firmauli Sihaloho | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Firmauli Sihaloho
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Diler Kawasaki di Riau, Greentech menggelar promo spesial selama bulan September ini.
Dikatakan Marketing Greentech, Domi Yanto pihak memberikan hadiah berupa jersey khas Greentech.
"Dan ini berlaku untuk pembelian KLX series dan D-Tracker series," katanya kepada Tribun, Rabu (6/9).
Sedangkan untuk harga unit ini, dijelaskannya untuk KLX 150 tipe G harga Rp 30.800.000, KLX 150 BF harga Rp. 34.700.000.
Selanjutnya KLX 150 BF SE Rp. 36.400.000 dan KLX 150 BF SE Extreme Rp. 36.900.000.
"Kalau tipe Dtracker 150 Standart Harga Rp. 34.200.000 dan Dtracker 150 SE Rp. 35.600.000," ujarnya.
Dia menyebut kedua unit ini memang cukup diminati masyarakat Riau dari berbagai kalangan.
"Mengingat beberapa area di Riau ini ada yang aspal dan tanah. Jadi sangat cocok mengendarai tipe cross dan supermoto ini," terangnya.
Bagi masyarakat yang berminat, katanya, bisa mengunjungi diler Greentech yang tersebar di seluruh wilayah Riau. (loh)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/kawasaki_20170906_184229.jpg)