Umurnya Belum 2 Tahun, Namun Bayi Ini Harus Menahan Sakit, Ada Daging Tumbuh di Mata
Namanya Syafrina Mairani, balita yang belum genap berumur 2 tahun harus menahan rasa sakit karena pembekakan pada mata kanan
Penulis: Hendri Gusmulyadi | Editor: Afrizal
Tidak tahu kemana mencari biaya.
Diceritakan Pimpinan LAZ Mitra Ummat Madani Kota Padang, Elfiyon, pihaknya baru mengetahui keberadaan Syafrina satu minggu terakhir.
Informasi Syafrina ini diperoleh dari awak media setempat.
Dituturkan Elfiyon, informasi yang dihimpun, keluarga Syafrina awalnya tinggal di Pulau Burung Kepulauan Riau.
Namun karena tidak punya biaya, mereka pindah ke Pasaman Timur yang merupakan kampung halamannya.
Akan tetapi kondisi masih belum berubah.
Orangtuanya masih tidak memiliki biaya untuk pengobatan Syafrina.
"Setelah kita konfirmasi kepada keluarga Syafrina ternyata benar. Awalnya mereka tinggal di Pulau Burung Kepri. Karena tidak punya biaya mereka pindah ke Pasaman Timur (kampung halaman, red), sampai disana masih juga tak bisa mendapatkan biaya. Jadi kita dari LAZ Mitra Ummat Madani mencoba memanggil para donatur untuk berdonasi," jelas Elfiyon melalui sambungan telepon, Kamis (12/10/2017).
Ditambahkan ELfiyon, dari informasi yang diperoleh Laz Mitra Ummat Madani dari salah seorang donaturnya, yang juga merupakan dokter mata, Syafrina didiagnosa memiliki penyakit Retinablastoma.
Sejenis kanker ganas pada mata yang dapat menyebabkan kehilangan penglihatan.
Jika tidak ditangani segera, bisa menyerang syaraf ke otak.
"Dan jika tak ditangani segera bisa menyerang syaraf ke otak. Kami himbau kepada Bapak Ibu dan Sahabat, mari ulurkan donasi kita untuk membantu Syafrina melalui Rekening Peduli Atas Nama Mitra Ummat Madani. Bank Mandiri 111 007 007 000 4, BNI Syariah 9400 9500 6 dan BSM 70 660 700 87. Setelah dikirim konfirmasi ke saya (Elfiyon) ke Wa dan telepon 081261915443," paparnya. (*)