Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Bassist Navicula Alami Kecelakaan Hebat, Kekasih Made Indra Meninggal

Menurut keterangan Oka, kini Made Indra, adik sepupunya mengalami patah pada tulang rusuk.

istimewa
Afriana Dewi, Kekasih Bassist Navicula yang menjadi korban meninggal dunia dalam kecelakaan di Jalan Raya Sakah, Gianyar, Bali, Sabtu (24/3/2018) 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Pemain bas (bassist) band Navicula, Made Indra (33) mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Sakah, Desa Batuan Kaler, Sukawati, Gianyar, Bali, Sabtu (24/3/2018) sekitar pukul 01.45 Wita.

Dalam kecelakaan mobil tersebut, Afriana Dewi (22), teman dekat Made Indra yang disebut-sebut sebagai kekasihnya, menjadi korban meninggal dunia.

Mengetahui kejadian itu, Gendo Suardana, Koordinator ForBALI yang konsisten menyuarakan gerakan Tolak Reklamasi Teluk Benoa, mengungkapkan kesedihannya melalui akun instagramnya @gendovara dengan menuliskan demikian:

Selamat jalan adikku, kawan seperjuanganku @afirianad. Sungguh cepat kepergianmu. Ternyata pada pembuatan klip SID "menembus batas cahaya" adalah pertemuan terakhir kita.

Sempat kamu nasehati aku tuk menarik napas ketika sedang tidak sabar.

Kini kamu sudah menembus cahaya Fi, menembus semua fana ini.

Selamat jalan, semoga mendapatkan tempat terbaik.

Baca: Netizen Dibuat Heboh Lihat Video Monyet Wajahnya Mirip Manusia

Baca: Disangka Sengaja Warnai Rambutnya, Gadis Ini Dibully, Terungkap Fakta Sebenarnya

Baca: Bicara Utang Negara Tanpa Lihat Konteks, Sri Mulyani: Bisa Menyesatkan

Salam sayangku untuk kamu.

Terima kasih selama hidupmu, sudah turut berjuang untuk menyelamatkan Teluk Benoa. 

Baca: Event-event dalam 2 Pekan Ini di Pekanbaru, Yuk Sambangi

Baca: Jogging Pagi Bareng, Jokowi-Airlangga Bahas Cawapres

Baca: Dipolisikan Gara-gara Curi 3 Buah Pepaya, Begini Nasib Nenek Alma Sekarang

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved