Pendaftaran Penataran Referee Sampai 31 Maret
Pengprov Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Riau akan menggelar Penataran Referee dan Tournament Planner Tingkat Provinsi.
Penulis: Rino Syahril | Editor: Ariestia
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Rino Syahril
TRIBUNPEKANBARU.COM - Untuk meningkatkan mutu referee atau wasit bulutangkis di Riau, Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Riau akan menggelar Penataran Referee dan Tournament Planner Tingkat Provinsi.
Penataran Referee dan Tournament Planner itu rencananya kata Ketua Umum PBSI Riau Eri Zulhendrizal kepada Tribun, Minggu (25/3) akan dilaksanakan 1-3 April 2018 di Pekanbaru. "Pendaftaran sudah kita buka mulai hari ini (Minggu,red) sampai Sabtu (31/3) dengan biaya pendaftaran Rp 1 juta dan paling lambat dibayar Minggu (1/4)," ujar Eri Zul.
Sedangkan fasilitas yg disediakan panitia berupa konsumsi selama kegiatan, seminar kit dan sertifikat. "Untuk akomodasi, transportasi atau bjaya lainnya tidak ditanggung panitia," ucap Eri Zul.
Oleh karena itu tambah Eri Zul, diharapka setiap Pengkab/Pengkot dapat mengirim utusan minimal 3 org. "Lalu bagi peserta dari Club atau individu harus membawa rekomendasi dari Pengkab/Pengkot PBSI tempat peserta berdomisili," ungkap Eri Zul.
Bagi yang ingin mendaftar bisa hubungi Bu Nova (085265421339) dan Bu Nery (082387564279). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/badminton-bulu-tangkis_20170825_114218.jpg)