Pilgub Riau 2018
VIDEO: Tiga Paslon Tak Akan Hadiri Penetapan Syamsuar-Edy Nasution Sebagai Calon Terpilih
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau akan melakukan penetapan Syamsuar dan Edy Natar Nasution sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau
Laporan videografer Tribunpekanbaru.com,Aan Ramdani
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau akan melakukan penetapan Syamsuar dan Edy Natar Nasution sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Besok, Selasa (24/7/2018) di Hotel Arya Duta Pekanbaru.
"Pelaksanaan penetapan akan dilakukan secara pleno terbuka," jelas Ketua KPU Riau, Nurhamin kepada awak media, Senin sore (23/7/2018).
Menurut Nurhamin, pelaksanaan penetapan ini dilakukan setelah tidak adanya gugatan atau sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) terkait hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau 2018.
Baca: VIDEO: Empat Helikopter Lakukan Water Bombing Padamkan Api di Bengkalis
Pelaksanaan pleno terbuka pemenang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau ini nantinya akan diselenggarakan sederhana dan proses tersebut merupakan tahapan terakhir yang dilakukan dalam tahapan Pilkada Serentak 2018.
Tidak hanya Riau sejumlah daerah lain yang tidak ada sengketa di MK juga akan melakukan peleno penetapan pemenang Pilkada serentak 2018 yakni, Provinsi Jawa Tengah, Kalimantan Timur, Bali, dan Jawa Barat.
Kegiatan penetapan yang akan dilaksanakan melalui rapat pleno terbuka tersebut akan diawali dengan pembacaan prosedural, kemudian menjelaskan bahwa Pilkada Riau tanpa gugatan, dan kemudian penetapan calon terpilih, dan penandatanganan berita acara serta SK.
Baca: 43 Desa di Pelalawan akan Ikut Pilkades Serentak 2018, Ini Jadwal Pelaksanaannya
Terkait persiapan pelaksanaan pleno, KPU Riau telah menyebar undangan termasuk mengundang semua Pasangan calon peserta Pilkada 2018.
Tiga Paslon Yang Kalah Tidak Akan Hadir
Namun, tiga pasangan calon lainya yang dipastikan kalah dalam Pilkada 2018 ini tidak akan hadir karena ketiga Paslon tersebut sibuk dengan kegiatan masing-masing.
VIDEO: KPU Riau Akan Evaluasi Angka Partisipasi Pemilih |
![]() |
---|
Pengiriman Data Hasil Rekapitulasi KPU Riau Temui Kendala, Abdul Hamid: Mungkin Jaringan |
![]() |
---|
Dewan Nilai Partisipasi dan Serapan Anggaran KPU Riau Rendah |
![]() |
---|
Pleno KPU Tetapkan Syamsuar-Edy Nasution Menang, Begini Respon Ketua DPC Demokrat Pekanbaru |
![]() |
---|
Menangkan Pilkada Riau DPW Yakin Syamsuar Berlabuh di PAN, Zulmizan: Sudah Jadi Komitmen Politik |
![]() |
---|