Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Sport

Tampil di Asia Open 2019, Atlet Angkat Berat Riau Mulia Anggraini Raih 4 Emas

Atlet Angkat berat Riau Mulia Anggraini yang turun di kelas 72 Kg putri berhasil raih 4 emas saat tampil mengikuti Kejuaraan Asia Open 2019.

Penulis: Rino Syahril | Editor: Ariestia
Pixabay/3dman_eu
Ilustrasi 

Tampil di Asia Open 2019, Atlet Angkat Berat Riau Mulia Anggraini Raih 4 Emas

TRIBUNPEKANBARU.COM - Atlet Angkat berat Riau Mulia Anggraini yang turun di kelas 72 Kg putri berhasil raih 4 emas saat tampil mengikuti Kejuaraan Asia Open 2019 di Hongkong.

Mulia Anggraini satu-satunya atlet angkat berat Riau yang dipercaya PB Pabbsi untuk mengikuti kejuaraan Asia di Hongkong kata Ketua Umum Pabbsi Riau Sanusi Anwar melalui Pelatih Angkat Berat Riau Deriswan kepada Tribunpekanbaru.com, Rabu (24/4), berhasil meraih emas di jenis SQUAT dengan mengangkat barbel seberat 211 Kg.

Baca: Mahasiswa Pertanian se Indonesia Taja KBTN di Bungaraya Siak Riau

Baca: Diskes Pelalawan Riau Turunkan Tim Medis Periksa Kesehatan Petugas Penyelenggara Pemilu 10 Kecamatan

Kemudian meraih emas di jenis angkatan B.PRESS dengan mengangkat barbel seberat 135 Kg dan meraih emas untuk jenis angkatan DEADLIFT dengan mengangkat barbel seberat 201 Kg.

"Jadi atas total 3 angkatan itu Mulia berhasil meraih emas dengan total angkatan 547 Kg," ujar Deriswan.

Kejuaraan Asia itu jelas Deriswan, dilaksanakan 21-26 April 2019. "Mulia Anggraini dipanggil PB Pabbsi untuk mengikuti Kejuaraan Asia Open 2019 hasil pantauan PB Pabbsi saat Kejurnas 2018 di Jakarta. Saat itu Mulia Anggraini berhasil meraih emas dan memegang Rekornas jenis angkatan deadlift," ucap Deriswan. (Tribunpekanbaru.com/Rino Syahril)

Saksikan juga berita video menarik Tribun Pekanbaru dengan subscribe ke channel YouTube Tribunpekanbaru.com:

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved