Berita Riau
RSUD Arifin Achmad di Pekanbaru Tetap Buka Poliklinik Saat Libur Lebaran
Masyarakat tidak perlu risau meskipun libur lebaran, RSUD tetap beri layanan ikhlas bagi pasien di Poliklinik.
RSUD Arifin Achmad di Pekanbaru Tetap Buka Poliklinik Saat Libur Lebaran
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Ada yang menarik dengan layanan di Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad (RSUD - AA), meskipun memasuki libur lebaran, namun layanan di Poliklinik untuk kontrol tetap dibuka layanan.
Sehingga masyarakat tidak perlu risau meskipun libur lebaran, RSUD tetap beri layanan ikhlas bagi pasien di Poliklinik.
Ini khusus bagi yang menjalani kontrol rutin.
"Poliklinik buka selama libur lebaran. Karena kasihan bagi pasien yang harus kontrol harus tetap dapat kontrol dari dokter," ujar Direktur utama RSUD Arifin Achmad Nuzelly kepada Tribunpekanbaru.com Minggu (2/6/2019).
Baca: DOWNLOAD Lagu Nella Kharisma dan Via Vallen MP3: 28 Lagu Terbaru dan Video Klip Populer
Terutama bagi penyakit kronis yang membutuhkan layanan kontrol rutin seperti misalnya jantung, kanker, Diabetes, bedah dan penyakit dalam.
"Ini juga sebagai bentuk 100 hari program kerja pak Gubernur, memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat melalui layanan kesehatan," jelas Nuzelly.
Sebagaimana diketahui di Poliklinik RSUD Arifin Achmad sendiri seharinya jumlah pasien yang datang berobat mencapai 900 orang pasien.
"Emergency tetap maksimal selain Poliklinik, karena Emergency juga biasanya meningkat saat libur lebaran," ujar Nuzelly.
Untuk petugas medis yang disiagakan dalam melayani pasien di RSUD Arifin Achmad juga dengan jumlah yang banyak, karena sudah diprediksi adanya lonjakan jumlah rujukan yang masuk ke RSUD sebagai pusat rujukan di Riau pada momen idul fitri.
Terkuak, Hasil Auditor Ungkap Sekda Riau Non Aktif Yan Prana Jaya Rugikan Negara Sebesar Ini |
![]() |
---|
25 Tahun Lalu Aziz Menjual Tiket Travel, Kini Mampu Bangun Masjid di Riau, Kawasan Terminal |
![]() |
---|
BREAKING NEWS, Plt Kadis PU dan Honorer Jadi Tersangka Kasus Robohnya Turap Danau Tajwid |
![]() |
---|
Ini Data Update Penanganan Kasus Karhutla Oleh Jajaran Polda Riau Sejak Awal 2021 |
![]() |
---|
Apa Kabar Penyidikan Kasus Kebakaran Lahan PT BMI di Siak, Apakah Sudah Ada Tersangka? |
![]() |
---|