VIDEO: Penampilan Sabyan Gambus di Konser Amal Riau Berwakaf di Pekanbaru
Sabyan Gambus dan Opic tampil memukau dalam konser amal Riau Berwakaf yang diselenggarakan Yayasan wakaf Islam Al Fikri, Yayasan Biman
Penulis: Aan Ramdani | Editor: David Tobing
TRIBUNPEKANBARU.COM- Sabyan Gambus dan Opic tampil memukau dalam konser amal Riau Berwakaf yang diselenggarakan Yayasan wakaf Islam Al Fikri, Yayasan Biman dan Badan Wakaf Indonesia perwakilan Provinsi Riau di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Sabtu (29/6/2019).
Ribuan penonton terlihat antusias dan memadati konser amal di Gelanggang Remaja ini.
Kehadiran Sabyan Gambus, terutama Nissa Sabyan tampaknya sudah ditunggu-tunggu penonton. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa dan orangtua.
Dalam kesempatan tersebut Sabyan Ganbus membawakan beberapa lagu diantaranya berjudul, Idul Fitri, Ya Asyiqol, Ahmad Ya Habibi, Atouna El Toufoule dan Ya Maulana.
Baca: Kisah Perjalanan Nissa Sabyan Sebelum Tenar Bersama Sabyan Gambus, Sempat Jadi Penyanyi Dangdut
Baca: Download Lagu Nissa Sabyan Gambus Terbaru, Video Lagu Sholawat & Religi MP3 Sabyan Full Album
Baca: LINK DOWNLOAD MP3 Nissa Sabyan Gambus Full Album: VIDEO Lagu Sholawat & Religi Sabyan
Ketua Yayasan Al Fikri Riau, Abdul Rasyid Suharto saat pembukaan acara konser amal Riau Berwakaf mengajak seluruh yang hadir untuk sukseskan acara Riau Berwakaf di Bumi Lancang Kuning.
Konser amal Riau Berwakaf sendiri bertujuan untuk mengajak masyarakat Riau untuk terbiasa dengan wakaf demi kemajuan umat.
Ia menyampaikan, wakaf bukan hanya dalam bentuk kontemporer seperti tanah saja, namun ada juga jenis wakaf modern yang bisa memberikan banyak manfaat.
“Berwakaf bisa dalam bentuk apa saja yang penting ikhlas,” ujar Abdul.
Menurutnya, manfaat dari berwakaf sangat besar. Tidak hanya membatu umat namun juga akan bermanfaat bagi orang yang berwakaf.
"Berwakaf tidak akan mengurangi harta yang kita miliki melainkan akan di ganti oleh Allah dengan lebih lagi.
Apa yang kita keluarkan dan bermanfaat serta iklhas melakukannya demi Allah maka akan di ganti oleh Allah,” pungkasnya. (Tribunpekanbaru/Aan Ramdani)