Jelang Presiden dan Wapres Dilantik, Nasdem Riau Imbau Masyarakat Ciptakan Suasana Damai
DPW Partai NasDem Provinsi Riau mengimbau semua pihak agar menciptakan suasana damai jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI.
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - DPW Partai NasDem Provinsi Riau mengimbau semua pihak agar menciptakan suasana damai jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih Joko Widodo-Maaruf Amin.
Wakil Ketua OKK DPW Provinsi Riau, ZM Pandapotan Sitindaon, Sabtu (19/10/2019) menyebut, suasana yang sejuk dibutuhkan agar proses pelantikan yang akan dilakukan di gedung MPR/DPR RI, Minggu (20/10/2019) berjalan lancar.
Dia menilai, jika pelantikan lancar, maka presiden dan wakil presiden bisa langsung bertugas dengan baik pula.
“Partai Nasdem mendukung Jokowi-Amin agar dapat melakukan sesuatu yang terbaik bagi republik ini. Hal ini sesuai dengan harapan rakyat dalam Pilpres kemarin,” tutur Sitindaon.
• Inilah Sosok Menteri Perempuan Termiskin dan Terkaya di Antara 7 Menteri Wanita Kabinet Jokowi-JK
Sitindaon memastikan bahwa pihaknya sangat percaya TNI-Polri bisa melakukan pengamanan maksimal di tengah-tengah masyarakat.
Namun, meski demikian, masyarakat tetap harus selalu waspada.
• Jelang Pelantikan Presiden, Kapolres Dumai dan Dandim 0320/Dumai Patroli Gabungan Pakai Sepeda Motor
Senior dari organisasi Kelompok Cipayung ini juga mengajak seluruh kader Partai NasDem dan OKP serta aktivis mahasiswa se-Provinsi Riau ikut berpartisipasi menjaga kondusifitas kehidupan bermasyarakat.
Sehingga proses demokrasi di bangsa ini berjalan sesuai dengan yang dikehendaki. (*)
