NEWS VIDEO: Bupati Harris Bakal Mutasi Kadis yang Jalan Sendiri-sendiri dan Tak Punya Inovasi
Menurut Bupati Harris, seluruh pejabat diminta untuk mengikuti asesment yang bakal digelar Badan Kepegawaian Pelatihan dan Pendidikan Daerah (BKP2D)
Penulis: johanes | Editor: didik ahmadi
Pemkab Pelalawan Riau mulai melelang delapan jabatan eselon II untuk diisi kembali oleh pejabat defenitif sejak Jumat (25/10/2019) pekan lalu.
Proses lelang jabatan dibuka BKP2D Pelalawan untuk delapan posisi kepala dinas hingga kepala badan dan terbuka bagi seluruh pejabat pemda yang telah memenuhi persyaratan yang ditentukan.
Adapun delapan jabatan yang dilelang meliputi enam pejabat Plt dan dua pejabat yang akan pensiun tahun ini.
Diantaranya Kepala Dinas Kesehatan (Diskes), Kepala Dinas Pendidikan (Disdik), Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo), Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Anak dan Keluarga Berencana (BP2AKB), serta Dadan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).
Sedangkan dua jabatan yang pejabatnya hendak pensiun yakni Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Pendidikan Daerah (BKP2D).
BKP2D telah membuka sekretariat Panitia Seleksi (Pansel) jabatan pimpinan tinggi pratama di kantor BKP2D di lantai II kantor bupati.
Para pejabat yang berminat ikut lelang jabatan dan asesment segera mendatangi sekretariat Pansel untuk menanyakan informasi maupun memberikan persyaratan.
"Kita buka lelang jabatan selama 14 hari kerja. Semua informasi ada di sekretariat Pansel di kantor kita.
Silahnya dicek kesana," terang Kepala BKP2D Pelalawan, Edy Suryandi.
(Tribunpelalawan.com/Johannes Wowor Tanjung)