Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Riau

Ada yang Mau Memberi Obat Sakit Kepala? SEKDAPROV Riau Mengaku Pusing Saat akan Diwawancara Wartawan

Ada yang mau memberi obat sakit kepala? Sekretaris Daerah Provinsi atau Sekdaprov Riau mengaku pusing saat akan diwawancara wartawan

Penulis: Syaiful Misgio | Editor: Nolpitos Hendri
Tribun Pekanbaru/Doddy Vladimir
Ada yang Mau Memberi Obat Sakit Kepala? SEKDAPROV Riau Mengaku Pusing Saat akan Diwawancara Wartawan. Gubernur Riau, Syamsuar melantik Yan Prana Jaya Indra Rasyid sebagai Seketaris Daerah Provinsi Riau di Balai Pauh Janggi, Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru, Jumat (22/11). Pelantikan disaksikan oleh ratusan udangan yang memadati ruang pelantikan. Mulai dari kepala daerah kabupaten kota se Provinsi Riau, Forkopimda, tokoh masyarakat hingga rektor perguruan tinggi serta pimpinan BUMD di Riau. 

Ada yang Mau Memberi Obat Sakit Kepala? SEKDAPROV Riau Mengaku Pusing Saat akan Diwawancara Wartawan

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Ada yang mau memberi obat sakit kepala? Sekretaris Daerah Provinsi atau Sekdaprov Riau mengaku pusing saat akan diwawancara wartawan.

Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya Indra Rasyid menolak diwawancara wartawan, belum genap sebulan dilantik, mengaku sedang pusing.

Belum genap sebulan dilantik menjadi Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya Indra Rasyid memperlihatkan gelagat yang kurang baik kepada awak media.

Saat sejumlah wartawan ingin mewawancarai Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya Indra Rasyid di depan pintu masuk lobi kantor Gubernur Riau, namun Yan Prana memilih menolak untuk diwawancarai.

Saat itu Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya Indra Rasyid baru saja tiba di Kantor Gubernur Riau.

Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya Indra Rasyid kemudian keluar dari dalam mobil dinasnya, sedan hitam dengan nomor polisi BM 7.

Saat sejumlah awak media mendekatinya untuk melakukan wawancara, Yan Prana tidak bersedia meladeni wartawan.

Ia pun terus berjalan masuk ke lobi kantor Gubernur Riau.

Meski baru menjabat selama lebih kurang 11 hari sebagai Sekdaprov Riau, mantan Kepala Badan Keuangan Daerah Siak ini mengaku sibuk dan sedang pusing.

"Nanti ya, saya sibuk, sedang pusing," kata Yan Prana sambil terus berjalan masuk ke Kantor Gubernur Riau dan meninggalkan awak yang sudah lama menunggunya di depan pintu masuk lobi kantor Gubernur Riau.

Seperti diketahui, Yan Prana Jaya dilantik menjadi Sekdaprov Riau di Gedung Daerah, Jumat (22/11/2019) lalu.

Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengungkapkan, dengan dilantiknya Sekdaprov Riau defenitif ini, maka tugas sudah menanti didepan mata.

Salah satu pekerjaan rumah yang harus segera digesa adalah terkait pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Riau 2020.

"RAPBD 2020 harus digesa, karena waktu kita tidak banyak lagi, hanya tinggal beberapa hari lagi, 30 November itu sudah harus selesai," kata Syamsuar

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved