Yakinkan Tuan Rumah, Ini Alasan Kuat Cabor Judo Ingin Dipertandingkan di Porprov X Riau
Cabang Olahraga (cabor) judo terus saja meyakinkan tuan rumah Kabupaten Kuansing, agar mempertandingkan cabang ini pada Porprov X Riau
Penulis: Syafruddin Mirohi | Editor: Sesri
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Cabang Olahraga (cabor) judo terus saja meyakinkan tuan rumah Kabupaten Kuansing, agar mempertandingkan cabang ini pada Porprov X Riau, mendatang.
Bagi Pengprov Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Riau, tidak ada alasan mendasar bagi tuan rumah, untuk tidak mempertandingkan cabor judo ini
"Kita harapkan Kuansing bijak. Karena bagi kami, akan sangat banyak keuntungan judo Riau dipertandingkan di Porprov X nanti," kata Ketua Harian PJSI Riau Margas Chan, Jumat (10/7/2020) kepada Tribunpekanbaru.com.
Dijelaskannya, di judo sendiri terdapat 24 kelas junior dan senior. Jika nantinya tidak memungkinkan dipertandingkan semua kelas tersebut, maka tinggal dikoordinasikan saja kelas mana yang bisa dipertandingkan di Porprov.
Sedangkan untuk atlet sendiri, tambah Margas, judo sendiri sudah memiliki 7 Pengkot/pengcab, yang ada di Riau. Sehingga diyakini memenuhi persyaratan untuk penyebaran atletnya.
"Mengenai atlet, tinggal kita sebar saja ke daerah-daerah. Tidak ada kesulitannya. Kalau mengenai venue, bisa bergantian dengan cabor lain. Yang mendekati karate, karena saat bertanding, atlet judo dan karate saat tanding nggak pakai sepatu. Kalau matras tak masalah," sebutnya.
Yang paling ditekankan di cabor judo ini adalah, untuk pengumpulan poin di judo harus multi event. Porprov sendiri merupakan pesta multi event.
Dengan demikian, jika dipertandingkan di Porprov nanti, bisa dihitung poin untuk PON. Tapi poin untuk PON berikutnya (setelah di Papua).
"Perlu kita ketahui, bahwa di Sumatera, Provinsi Jambi, Sumbar, Sumut , Sumsel, serta Lampung judo dipertandingkan di Porprov. Ini sudah berlangsung lama. Kita Riau, ini baru mengusulkan," akunya.
Dalam rapat KONI Riau dengan PB Porprov X Riau belum lama ini, diusulkan penambahan 2 cabor dipertandingkan, yakni judo dan balap sepeda.
Namun, PB Porprov X Riau hingga kini belum menetapkan jumlah cabor yang dipertandingkan.
KONI Riau memberikan deadline, agar PB Porprov menetapkan jumlah cabor pada Porprov X di Kuansing pada Agustus 2020 nanti.
( Tribunpekanbaru.com/Syafruddin Mirohi).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/latihan-judo-di-sport-center-rumbai_20180316_170327.jpg)