Video Berita
VIDEO: Menikmati Menu Sehat di Green Smoothie Factory Pekanbaru
Tempat makan yang menawarkan menu sehat tanpa zat penyedap dan pengawet diharapkan menjadi pilihan jika ingin mencari makanan berkualitas dan
TRIBUNPEKANBARU.com -- Tempat makan yang menawarkan menu sehat tanpa zat penyedap dan pengawet diharapkan menjadi pilihan jika ingin mencari makanan berkualitas dan aman bagi kesehatan.
Prinsip sehat dan aman inilah yang diberikan oleh Green Smoothie Factory , tempat kuliner di Pekanbaru yang merupakan kafe dan restoran ini berlokasi di Jalan Pinang, Wonorejo Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru. Di tempat tersebut tersedia bermacam menu dengan bahan yang bebas dari kontaminasi.
Rafli, pengelola Green Smoothie Factory mengungkapkan, penggunaan bahan makanan dan proses pengolahannya sangat diperhatikan sehingga makanan tetap sehat dan enak.
Diuraikannya, pengolahan pada beberapa menu andalan dan paling banyak diminati pelanggan Green Smoothie Factory salah satunya adalah Menu Fish And Chip. Menu ini terdiri dari Ikan Dori, Salad dan Ubi Ungu.
Ikan Dori dipotong tipis. Lalu dilumuri tepung. Kemudian digoreng. "Tepung tanpa MSG dan juga free gluten. Penggorengan menggunakan minyak kelapa," ungkap Rafli kepada Tribunpekanbarutravel.com belum lama ini.
Menurut Rafli, Ubi Ungu menjadi pengganti karbohidrat. Dipotong-potong dan digoreng dengan minyak kelapa. Sedangkan salad terdiri dari sayur-sayuran yang ditanam secara hidroponik . Menu ini dibanderol Rp 45 ribu per porsi.
Ada juga Grilled Fish Sambal Mata. Sama dengan Fish And Chip, bahan dasarnya Ikan Dori. Harganya juga sama. Daging ikan dimasak dengan Grill dengan tekstur yang tidak terlalu kering. Bahan pelengkapnya terdiri dari Kentang Merah sebagai pengganti karbohidrat dan Kangkung Tumis dengan sambal matah.
Rafli menjelaskan, Kentang Merah (Mash Potato) dikukus terlebih dahulu. Kemudian ditumbuk halus. Setelah itu, Kentang tumbuk disiram minyak bunga matahari (Sun Flower Oil) dan ditaburi Garam Himalaya (Himalayan Salt) selanjutkanya diadon sampai rata.

Menurut Rafli, Ubi Ungu menjadi pengganti karbohidrat. Dipotong-potong dan digoreng dengan minyak kelapa. Sedangkan salad terdiri dari sayur-sayuran yang ditanam secara hidroponik . Menu ini dibanderol Rp 45 ribu per porsi.
Ada juga Grilled Fish Sambal Mata. Sama dengan Fish And Chip, bahan dasarnya Ikan Dori. Harganya juga sama. Daging ikan dimasak dengan Grill dengan tekstur yang tidak terlalu kering. Bahan pelengkapnya terdiri dari Kentang Merah sebagai pengganti karbohidrat dan Kangkung Tumis dengan sambal matah.
"Jadi kentang nggak hambar. Ada rasa dari Sun Flower Oil dan Himalayan Salt," tandas Rafli. Sambal Matah cocok dengan pecinta pedas. Bahan Sambal Matah terdiri dari Cabai Rawit dan Bawang Merah yang diiris halus, Tomat, Kincung serta Serai. Bahan-bahan tersebut diaduk dengan terasi.
Rafli menyebutkan, menu Crispy Chicken dengan harga Rp 45 ribu per porsi juga banyak peminat. Pemilihan daging ayam menjadi hal yang terpenting untuk menu ini. Pemasok harus menjamin ke kehigienisan dagingnya.
"Daging ayam dibeli dari tempat yang bersih. Kita langsung ke tempatnya, lihat seperti apa pengolahannya, pemotongannya. Apakah ayamnya stres," ujar Rafli. Menu ini dimakan dengan beras merah organik. Ditambah omlet berisi potongan sayur Brokoli di dalamnya.
Veggie Pizza juga merupakan menu khas Green Smoothie Factory. Pizza ini tidak menggunakan daging sebagai Topping. Rafli menyebutkan, topping dari Pizza di antaranya terdiri dari Jamur, Wortel, Timun dan Jagung. Pizza dilumuri Saus buatan sendiri.
"Saus kita homemade. Diolah sendiri. Terbuat dari tomat, kacang-kacangan dan cabai," kata Rafli.
Untuk diketahui, Green Smoothie Factory juga melayani katering dan pengantaran (cathering and delivery healthy). Menurut Rafli, layanan ini banyak dimanfaatkan pelanggan yang bekerja kantoran untuk makan siang sehat dan aman.
Olahan Buah Tanpa Pemanis
Green Smoothie Factory memperkenalkan olahan buah-buahan melalui kelompok Smoothie Bowl. Ada empat menu dari Smoothie Bowl dengan buah pilihan berkualitas dan berserat tinggi.
Tiap menu terdiri dari base dan topping. "Base campuran buah yang di-blend. Topping beberapa jenis buah yang dipotong-potong," jelas Rafli. Adapun empat menu tersebut terdiri dari Black Sweet, Berry Beri, Mango dan Avokatchu.
Rafli memaparkan, Black Sweet terdiri dari Pisang, Apel dicampur susu bubuk almond arang (charcoal powder raw almond milk). Topping terdiri dari Apel Granola, Kiwi dan taburan kelapa (coconut flakes). Harganya Rp 40 ribu.
Berry Beri terdiri dari campuran Stroberi, Pisang, Jambu Biji, Buah Naga dan Susu Almond. Topping terdiri dari potongan Stroberi, Pisang, Pepaya, Buah Naga dan Biji Chia. Harganya juga Rp40 ribu.
Selanjutnya Mango yang terdiri dari campuran Mangga, Nenas, Wortel dan Jeruk. Topping terdiri dari Granola, Mangga dan Buah Naga. Harganya Rp 48 ribu.
Terakhir Avokatchu. Terdiri dari Alpokat, Kubis, Pisang dan Jus Jeruk. Topping terdiri potongan Alpukat, Nenas, Stroberi dan Granola. Harganya Rp 40 ribu.
"Smoothe Bowl cocok menjadi menu sarapan yang full serat, nutrisi lebih banyak dan lebih lama laparnya," kata Rafli. Olahan buah tidak menggunakan zat pemanis. "Pemanisnya dari buahnya sendiri," katanya.
Olahan buah juga tersedia berupa jus. Ditambahkan Rafli, pembuatan jus sangat memperhatikan kandungan gizi buah yang harus tetap terjaga. Alat pembuatan jus menggunakan Cold Press.
"Pembuatan jus dengan slow juicer," katanya. Menurut dia, alat ini tidak menggunakan mata pisau sebagai penghancur buah. Alat ini bekerja dengan mengekstrak buah dengan tekanan secara perlahan-lahan. Ampas buah akan terpisah secara otomatis dari sarinya.
Metode ini menghindari proses oksidasi yang menurunkan sari buah. Sehingga bisa tahan tiga hari disimpan dalam lemari pendingin karena tidak mengalami oksidasi. "Minum jus kualitasnya sama dengan makan buah utuh," katanya.