MAKNA & ARTI Jazakumullah Khairan, Barakallah: Doa untuk Pengantin dan Bahasa Arab
Ustadz Dr.Khalid Basalamah MA, dalam satu ceramahnya pernah menjelaskan tentang penggunaan ucapan Jazakallah/Jazakillah Khairan Katsiran ini.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Arti Barakallah adalah semoga Allah memberkahi dan sering diucapkan saat tertentu kepada seseorang, baik itu teman, saudara, atau orangtua saat mereka mendapat rezeki atau kebaikan.
Barakallah sering kita dengar dan temui diucapkan teman atau dikirim dalam bentuk gambar pada pesan Whatsapp ataupun status di media sosial.
Tahukah anda Barakallah artinya apa dan apa tujuan pengucapan Barakallah ?
Barakallah artinya adalah semoga Allah memberkahi, dan tujuan pengucapannya kepada teman atau saudara yang mendapat kebahagiaan atau rezeki.
Misalnya, ada teman yang ulang tahun, maka diucapkan Barakallah kepadanya dengan ditambah dengan kata fii umrik.
Barakallah fii umrik artinya adalah "Semoga keberkahan selalu Allah limpahkan atas usiamu".
Contoh lainnya, jika ada teman yang menyelesaikan studinya atau menjalani wisuda, ucapkanlah Barakallah untuknya dan ditambah dengan kata fiikum.
Barakallahu fiikum artinya adalah "Semoga Alloh memberkahi kalian"
Namun, khusus pengucapan kepada teman yang dikaruniai jodoh atau Pengantin, pengucapan Barakallah biasanya dilengkapi dengan kata-kata lain yakni Barakallahu lakuma wa baaraka ‘alaikuma wa jama’a bainakumaa fii khoiir dan ini juga sekaligus doa untuk Pengantin.
Artinya adalah : "Semoga Allah karuniakan barakah kepadamu, dan semoga Ia limpahkan barakah atas mu, dan semoga Ia himpun kalian berdua dalam kebaikan".
Selain itu, banyak lagi Bahasa Arab yang Populer di Indonesia, berikut kami rincikan:
Kata "jazakallah khairan" sering kita dengar bukan?
Dikutip dari berbagai sumber, kata yang berasal dari Bahasa Arab ini digunakan untuk mengutarakan terima kasih kepada seseorang atas bantuan atau pemberian dari orang lain.
Dalam Bahasa Arab, penggunaan kata didasarkan gender.
Jadi 'terimakasih' untuk perempuan lafalnya berbeda dengam 'terimakasih' untuk laki-laki.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/gambar-arti-barakallahu-fiik.jpg)