DPRD Pekanbaru
DPRD Pekanbaru Bahas Ranperda Covid 19, Ini Keuntungannya Bagi Masyarakat
Ranperda Penanganan Covid 19, yang merupakan Ranperda inisiatif DPRD Pekanbaru, akan mengatur berbagai hal
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Ranperda Penanganan Covid 19, yang merupakan Ranperda inisiatif DPRD Pekanbaru, akan mengatur berbagai hal. Termasuk di antaranya mengatur terkait pemberian kompensasi kepada warga, serta pemberian sanksi bagi para pelanggarnya.
Kini, Tim Pansus DPRD Pekanbaru Masih membahas Ranperda ini.
"Untuk diketahui, sejumlah poin yang diatur dalam Ranperda Covid-19, mulai dari kompensasi yang diberikan pemerintah kepada warga serta sanksi bagi para pelanggar Perda. Ini kan keperluan untuk jangka panjang juga, karena sejumlah daerah lain sudah memiliki Perda Covid-19,” kata Ketua Pansus Ranperda Penanganan Covid 19, Roni Pasla Jumat (19/11 /2020).
Latar belakang inisiatif munculnya Ranperda Penanganan Covid 19 ini, pasca diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di Pekanbaru.
Kondisi ini tentunya mengharuskan ada payung hukum, agar penanganan kasus ini untuk jangka panjang, tetap berjalan dengan baik.
Tim Pansus berencana akan memanggil OPD terkait, Tim Gugus Tugas Pemko Pekanbaru dan lainnya, untuk menambah dan memberikan masukan, agar Ranperda ini memang berguna positif bagi masyarakat.
"Setelah kita sahkan jadi Perda, maka nantinya Perwako Penanggulangan Covid-19 yang sudah dibuat oleh Walikota Pekanbaru, akan semakin kuat, " sebutnya.
Pansus DPRD berjanji, bahwa Ranperda ini akan dikebut pembahasannya, sehingga sebelum pergantian tahun, sudah bisa disahkan jadi Perda Kota Pekanbaru.
(Tribunpekanbaru.com /Syafruddin Mirohi).
DPRD Pekanbaru
APBD Pekanbaru 2021 Belum Bisa Digunakan, Ini Respon DPRD Pekanbaru |
![]() |
---|
Lelang Sampah Tak Kunjung Selesai, Ada Apa? Ini Tanggapan DPRD Pekanbaru |
![]() |
---|
Perlindungan Naker Masih Minim, Ini Harapan Ketua DPRD Pekanbaru Saat Menjamu Pihak BPJSK |
![]() |
---|
Pimpinan DPRD Pekanbaru Nofrizal MM Terpilih Lagi Nakhodai PAN Pekanbaru, Ini Harapannya |
![]() |
---|
Komisi II DPRD Pekanbaru Berang, Pengelola Pasar Buah Tak Bisa Tunjukkan Izin Legal Usahanya |
![]() |
---|